Savitri, Elyna Norma Amalia (2021) HUBUNGAN ANTARA KONTROL DIRI DAN FOMO (FEAR OF MISSING OUT) TERHADAP KECENDERUNGAN ADIKSI MEDIA SOSIAL PADA GENERASI Z YANG BERSTATUS MAHASISWA. Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.
Text
COVER.pdf Download (808kB) |
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (248kB) |
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (362kB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (345kB) |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (376kB) |
|
Text
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (286kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (411kB) |
|
Text
BAB V.pdf Restricted to Registered users only Download (244kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (334kB) |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Download (2MB) |
|
Text
PERNYATAAN PUBLIKASI.pdf Restricted to Registered users only Download (263kB) |
|
Text
S1 Psikologi_30701700028_fullpdf.pdf Download (4MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kontrol diri dan FoMO (Fear of Missing Out) terhadap kecenderungan adiksi media sosial pada generasi Z yang berstatus mahasiswa. Populasi dalam penelitian ini yaitu mahasiswa aktif UNISSULA dengan sampel berjumlah 369 mahasiswa. Teknik pengambilan sampel menggunakan cluster random sampling. Alat ukur dalam penelitian ini terdiri dari tiga skala. Skala kecenderungan adiksi media sosial terdiri dari 29 aitem dengan koefisien reliabilitas 0,924, skala kontrol diri terdiri dari 24 aitem dengan koefisien reliabilitas 0,890 dan skala FoMO terdiri dari 8 aitem dengan koefisien reliabilitas 0,817. Teknik analisis data menggunakan analisis regresi berganda dan korelasi parsial. Hasil uji hipotesis yang pertama menunjukkan nilai R = 0,591 dan Fhitung = 98,299 dengan siginifikansi 0,000 (p<0,01) yang artinya ada peran kontrol diri dan FoMO terhadap kecenderungan adiksi media sosial. Hasil uji hipotesis yang kedua menunjukkan nilai rx1y = -0,507 dengan siginifikansi sebesar 0,000 (p<0,01) yang artinya ada peran negatif kontrol diri terhadap kecenderungan adiksi media sosial. Hasil uji hipotesis yang ketiga menunjukkan nilai rx1y = 0,261 dengan siginifikansi sebesar 0,000 (p<0,01), yang artinya ada peran FoMO terhadap kecenderungan adiksi media sosial. Kontrol diri dan FoMO memberikan sumbangan efektif sebesar 34,9% terhadap kecenderungan adiksi media sosial sedangkan sisanya 65,1% dijelaskan oleh faktor lain. Kata kunci : kecenderungan adiksi media sosial, kontrol diri, dan FoMO (Fear of Missing Out)
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology |
Divisions: | Fakultas Psikologi Fakultas Psikologi > Psikologi |
Depositing User: | Pustakawan 4 UNISSULA |
Date Deposited: | 28 Jun 2022 07:28 |
Last Modified: | 28 Jun 2022 07:28 |
URI: | http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/23309 |
Actions (login required)
View Item |