HANDAYANI, HELLY (2025) PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP PEMILIK HAK ATAS TANAH ATAS TANAH MUSNAH PADA PENGADAAN TANAH TOL SEMARANG DEMAK. Masters thesis, Universitas Islam Sultan Agung.

[thumbnail of Magister Ilmu Hukum_20302400457_fullpdf.pdf] Text
Magister Ilmu Hukum_20302400457_fullpdf.pdf

| Download (1MB)
[thumbnail of Magister Ilmu Hukum_20302400457_pernyataan_publikasi.pdf] Text
Magister Ilmu Hukum_20302400457_pernyataan_publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

| Download (90kB)

Abstract

Proyek Strategis Nasional (PSN) adalah inisiatif Pemerintah untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan meratakan pembangunan, dengan tujuan meningkatkan kesejahteraan dan pembangunan di daerah. Salah satu proses pengadaan tanah PSN yang menjadi sorotan dewasa ini adalah Proyek Jalan Tol Semarang-Demak. Dalam pengadaan tanah pada Jalan Tol Semarang Demak terdapat tanah yang terindikasi musnah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan memahami serta manganalisis perlindungan hukum bagi pemilik tanah yang tanahnya musnah akibat Pengadaan Tanah Tol Semarang Demak, mekanisme pemberian dana kerohiman serta untuk mengetahui hambatan dan solusi dalam Pengadaan Tanah Tol Semarang Demak. Pendekatan penelitian ini termasuk dalam penelitian hukum empiris. Jenis dan sumber data yaitu bahan hukum primer dan sekunder. Metode pengumpulan data yaitu studi pustaka. Metode analisis yaitu analisis kualitatif empiris. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlindungan hukum bagi pemilik tanah yang tanahnya musnah akibat Pengadaan Tanah Tol Semarang Demak yaitu: perlakuan sebagai objek pengadaan tanah, hak atas ganti kerugian yang adil dan layak. kepastian status hukum tanah. Tahapan mekanisme pemberian dana kerohiman yaitu pembentukan tim dan validasi, penyusunan dan pengumuman daftar, pengajuan keberatan, perhitungan besaran bantuan. pemberian dana, penyimpanan data. Pengadaan tanah untuk Proyek Strategis Nasional (PSN) Tol Semarang-Demak menghadapi sejumlah hambatan kompleks, terutama karena sebagian besar trase (jalur) proyek berada di kawasan pesisir yang rentan terhadap rob (banjir pasang air laut) dan abrasi. Solusi yang diterapkan melibatkan pendekatan hukum formal, negosiasi sosial, dan mekanisme kompensasi khusus.

Kata Kunci: Perlindungan Hukum, Tanah Musnah

Dosen Pembimbing: Gunarto, Gunarto | UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum
Pascasarjana > Mahasiswa Pascasarjana - Tesis Magister Ilmu Hukum
Fakultas Hukum > Mahasiswa Pascasarjana - Tesis Magister Ilmu Hukum
Depositing User: Pustakawan 4 UNISSULA
Date Deposited: 20 Jan 2026 02:25
URI: https://repository.unissula.ac.id/id/eprint/44797

Actions (login required)

View Item View Item