Yuliana, Dian Novita (2025) PERAN KEBIJAKAN KOMPENSASI, LINGKUNGAN KERJA, MOTIVASI KERJA DALAM MENINGKATKAN KINERJA KARYAWAN PADA PT FORMOSA BAG. Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung.

[thumbnail of Manajemen_30402100009_pernyataan_publikasi.pdf] Text
Manajemen_30402100009_pernyataan_publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

| Download (128kB)
[thumbnail of Manajemen_30402100009_fullpdf.pdf] Text
Manajemen_30402100009_fullpdf.pdf

| Download (2MB)

Abstract

Studi ini bertujuan untuk menganalisis dan menidentifikasi pengaruh kebijakan kompensasi dan lingkungan kerja dalam memediasi motivasi kerja terhadap kinerja karyawan. Populasi dalam studi iniyaitu karyawan yang bekerja di PT. Formosa Bag. Sampel dalam studi iniberjumlah 100 responden dengan kriteria: karyawan tetap yang pernah bekerja di perusahaan pada bagian sewing minimal selama enam bulan. Metode pengumpulan data dilakukan melalui penyebaran kuesioner kepada para karyawan. Pengujian dalam studi inimenggunakan pendekatan Partial Least Squares Structural Equation Modelling (PLS-SEM). Hasil studi menunjukkan bahwasanya kebijakan kompensasi dan lingkungan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap motivasi kerja serta kinerja karyawan pada PT Formosa Bag. Kompensasi yang adil dan lingkungan kerja yang kondusif mampu meningkatkan semangat dan produktivitas karyawan, khususnya pada bagian sewing. Selain itu, motivasi kerja juga terbukti berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan, yang ditunjukkan melalui peningkatan kualitas, ketepatan waktu, dan kemandirian dalam bekerja. Studi inidiharapkan dapat memberikan kontribusi bagi pengembangan ilmu manajemen sumber daya manusia serta menjadi acuan bagi perusahaan dalam memahami faktor-faktor yang mempengaruhi peningkatan kinerja karyawan.

Kata Kunci : Kebijakan Kompensasi, Lingkungan Kerja, Motivasi Kerja, Kinerja Karyawan.

Dosen Pembimbing: Ratnasari, Sri Wahyuni | UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis
Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Mahasiswa FEB - Skripsi Manajemen
Depositing User: Pustakawan 4 UNISSULA
Date Deposited: 08 Jan 2026 09:18
URI: https://repository.unissula.ac.id/id/eprint/44336

Actions (login required)

View Item View Item