PENGARUH RELAKSASI PROGRESIF TERHADAP PENURUNAN TINGKAT KECEMASAN PADA MAHASISWA YANG MENGERJAKAN SKRIPSI FAKULTAS ILMU KEPERAWATAN UNIVERSITAS ISLAM SULTAN AGUNG SEMARANG

Annisa, Frisca Ayu Rifki (2015) PENGARUH RELAKSASI PROGRESIF TERHADAP PENURUNAN TINGKAT KECEMASAN PADA MAHASISWA YANG MENGERJAKAN SKRIPSI FAKULTAS ILMU KEPERAWATAN UNIVERSITAS ISLAM SULTAN AGUNG SEMARANG. Undergraduate thesis, Fakultas Ilmu Keperawatan UNISSULA.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI FRISCA AYU RIFKI ANNISA _092111157__Abstrak.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
SKRIPSI FRISCA AYU RIFKI ANNISA _092111157__Cover.pdf

Download (94kB) | Preview
[img]
Preview
Text
SKRIPSI FRISCA AYU RIFKI ANNISA _092111157__Daftar Isi.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

PENGARUH RELAKSASI PROGRESIF TERHADAP PENURUNAN TINGKAT KECEMASAN PADA MAHASISWA YANG MENGERJAKAN SKRIPSI FAKULTAS ILMU KEPERAWATAN UNIVERSITAS ISLAM SULTAN AGUNG SEMARANG 57 hal + 7 tabel + xvi Latar Belakang: Kecemasan merupakan gangguan mental terbesar di dunia maupun di indonesia. Dengan ditandai oleh gejala-gejala jasmaniah seperti ketegangan fisik dan kekhawatiran tentang masa depan. Kecemasan bersifat kompleks dan merupakan keadaan suasana hati yang berorientasi pada masa yang akan datang dengan ditandai dengan adanya kekhawatiran karena tidak dapat memprediksi atau mengontrol kejadian yang akan datang. Hal ini membutuhkan penanganan yang cukup serius, salah satunya dapat diwujudkan melalui relaksasi progresif. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan Pengaruh Relaksasi Progresif terhadap Penurunan tingkat Kecemasan pada Mahasiswa yang Mengerjakan Skripsi Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Islam Sultan Agung Semarang. Metode: Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan desain “Quasi experimen design one group pretest-posttest design”. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan kuesioner. Jumlah responden sebanyak 40 orang dengan tehnik purpasive sampling (non probability sampling). Data yang diperoleh diolah secara statistik dengan menggunakan Uji wilcoxon. Hasil : Berdasarkan hasil analisa pada pengukuran post intervensi sebagian besar responden yaitu dengan kategori normal atau tidak cemas sebanyak 21 responden atau 52,5%. Dan kategori paling sedikit yaitu responden yang mengalami cemas sedang sebanyak 8 responden atau 20,0%. Simpulan : Kesimpulan penelitian ini menunjukan adanya pengaruh yang signifikan terapi relaksasi progresif terhadap penurunan tingkat kecemasan pada mahasiswa yang mengerjakan skripsi dengan p-value sebesar 0,000. Berdasarkan hasil tersebut perlu direkomendasikan bahwa terapi relaksasi progresif dapat dijadikan standar terapi spesialis keperawatan jiwa dalam menurunkan tingkat kecemasan. Kata kunci: Kecemasan, Relaksasi Progresif , Skripsi Daftar Pustaka : 36 (2005-2014)

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Ilmu Keperawatan
Fakultas Ilmu Keperawatan > Ilmu Keperawatan
Depositing User: Pustakawan 1 UNISSULA
Date Deposited: 11 Aug 2015 03:39
Last Modified: 11 Aug 2015 03:39
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/342

Actions (login required)

View Item View Item