EFEKTIVITAS PEMBERIAN KOMBINASI TEKNIK MASASE EFFLURAGE DAN KONSUMSI SUPLEMEN KALSIUM TERHADAP PENURUNAN TINGKAT NYERI DISMENORE DI ASRAMA PUTRI RUSUNAWA UNISSULA

Fattah, Tri Ilmiah (2015) EFEKTIVITAS PEMBERIAN KOMBINASI TEKNIK MASASE EFFLURAGE DAN KONSUMSI SUPLEMEN KALSIUM TERHADAP PENURUNAN TINGKAT NYERI DISMENORE DI ASRAMA PUTRI RUSUNAWA UNISSULA. Undergraduate thesis, Fakultas Ilmu Keperawatan UNISSULA.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI TRI ILMIAH FATTAH _092111274__Cover.pdf

Download (43kB) | Preview
[img]
Preview
Text
SKRIPSI TRI ILMIAH FATTAH _092111274__Abstrak.pdf

Download (891kB) | Preview
[img]
Preview
Text
SKRIPSI TRI ILMIAH FATTAH _092111274__Daftar Isi.pdf

Download (892kB) | Preview

Abstract

EFEKTIVITAS PEMBERIAN KOMBINASI TEKNIK MASASE EFFLURAGE DAN KONSUMSI SUPLEMEN KALSIUM TERHADAP PENURUNAN TINGKAT NYERI DISMENORE DI ASRAMA PUTRI RUSUNAWA UNISSULA 58 halaman + 9 tabel + xix Latar Belakang:Menstruasi adalah perubahan paling awal yang dialami oleh perempuan yang merupakan perkembangan fisik atau biologis yang kemudian memberikan kemampuan pada perempuan untuk mengandung. Menstruasi yang dialami oleh perempuan dapat menimbulkan masalah salah satunya yaitu dismenore. Dismenore identik dengan rasa nyeri kram pada abdomen bawah akibat peningkatan kontraksi otot uterus. Intervensi untuk mengurangi ketidaknyamanan atau nyeri selama dismenore bisa dilakukan dengan mengkombinasikan antara masase efflurage dan konsumsi suplemen kalsium. Terapimasase efflurage ini mampu menurunkan ketegangan otot, membangkitkan input sensori selain nyeri dan konsumsi suplemen kalsium dapat menurunkan eksitabilitas neuromuskuler sehingga meurunkan kotraksi otot. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas pemberian kombinasi teknik masase efflurage dan konsumsi suplemen kalsium terhadap penurunan tingkat nyeri dismenore di Asrama Putri Rusunawa UNISSULA. Metode:Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif Pre Eksperimental, dengan rancangan one group pretest and posttest design. Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah sebanyak 17 responden. Data yang diperoleh diolah dengan menggunakan uji wilcoxon. Hasil:Berdasarkan hasil analisa diperoleh, karakteristik responden menurut umur 41,2% berusia 19 tahun dan 20 tahun, pekerjaan 100% adalah tidak bekerja dan pendidikan 100% sedang menempuh pendidikan S1. Hasil uji statistik didapatkan adanya perbedaan tingkat nyeri sebelum dan sesudah diberikan terapi kombinasi denganp value 0,000 (< 0,05). Kesimpulan: Terapi kombinasi ini efektif untuk mengurangi nyeri dismenore primer di Asrama Putri Rusunawa UNISSULA Semarang. Kata Kunci: Menstruasi, nyeri dismenore primer, terapi kombinasi, masase efflurage, kalsium. Daftar Pustaka : 34 (2001-2014)

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Ilmu Keperawatan
Fakultas Ilmu Keperawatan > Ilmu Keperawatan
Depositing User: Pustakawan 1 UNISSULA
Date Deposited: 11 Aug 2015 06:09
Last Modified: 11 Aug 2015 06:09
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/411

Actions (login required)

View Item View Item