KIRANA, ARIFAH CANDRA (2025) ANALISIS KEBIJAKAN DISTRIBUSI BAHAN BAKAR MINYAK(BBM) UNTUK PERTASHOP DI PT.XYZ. Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.
![]() |
Text
Teknik Industri_31602100091_pernyataan_publikasi.pdf Restricted to Registered users only Download (79kB) |
![]() |
Text
Teknik Industri_31602100091_fullpdf.pdf Download (3MB) |
Abstract
PT. XYZ merupakan salah satu perusahaan yang bergerak dalam kegiatan penerimaan, penyimpanan, dan pendistribusian Bahan Bakar Minyak (BBM) ke berbagai outlet penyalur resmi seperti SPBU dan Pertashop. Pertashop sendiri merupakan outlet skala kecil milik Pertamina yang tersebar hingga ke pelosok desa, sehingga memerlukan sistem distribusi yang handal, tepat waktu, dan efisien. Seiring dengan peningkatan jumlah Pertashop dan permintaan harian BBM, perusahaan menghadapi tantangan besar dalam hal keterbatasan jumlah armada mobil tangki dan belum optimalnya rute pengiriman yang digunakan. Permasalahan ini menyebabkan ketidaksesuaian antara kapasitas distribusi yang tersedia dengan kebutuhan di lapangan, mengakibatkan keterlambatan pengiriman, beban kerja berlebih pada awak mobil tangki, serta meningkatnya risiko operasional. Selain itu, sistem distribusi yang berjalan saat ini masih menggunakan pendekatan manual dalam penentuan rute, sehingga kurang memperhatikan efisiensi jarak tempuh dan kapasitas kendaraan. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk merancang sistem distribusi BBM yang lebih efisien dan efektif melalui penentuan jumlah kebutuhan mobil tangki yang optimal serta penyusunan rute pengiriman yang minim jarak dan waktu tempuh. Metode yang digunakan dalam penelitian ini mencakup Clustering, yang berfungsi untuk mengelompokkan titik-titik pengiriman berdasarkan frekuensi dan lokasi distribusi, Saving Matrix untuk mengevaluasi penghematan jarak dan memetakan kebutuhan armada sesuai kapasitas, serta Nearest Neighbor untuk menentukan urutan kunjungan ke titik pengiriman dengan pendekatan jarak terdekat. Data yang dianalisis mencakup 295 titik Pertashop di 11 wilayah distribusi PT. XYZ, dengan asumsi distribusi dilakukan selama 14 hari operasional. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan metode Nearest Neighbor menghasilkan total jarak tempuh rute distribusi sebesar 5.268,3 km, yang berarti terjadi pengurangan sebesar 14,49% dibandingkan dengan rute distribusi sebelumnya. Selain itu, jumlah armada mobil tangki yang semula berjumlah 119 unit (88 unit kapasitas 8.000 L dan 31 unit kapasitas 16.000 L) dapat dikurangi menjadi hanya 61 unit (42 unit kapasitas 8.000 L dan 19 unit kapasitas 16.000 L), sehingga diperoleh efisiensi penggunaan armada sebesar 13,44%. Temuan ini menunjukkan bahwa pendekatan integratif antara metode Clustering, Saving Matrix, dan Nearest Neighbor dapat memberikan solusi nyata dalam mengoptimalkan distribusi BBM. Rekomendasi dari penelitian ini diharapkan dapat diterapkan oleh PT. XYZ untuk meningkatkan efisiensi operasional, menekan biaya distribusi, serta menjamin ketersediaan pasokan BBM ke masyarakat secara tepat waktu dan merata, khususnya di daerah-daerah yang sulit dijangkau. Kata Kunci: Distribusi BBM, Optimasi Rute, Mobil Tangki, Clustering, Saving Matrix, Nearest Neighbor
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | T Technology > T Technology (General) |
Divisions: | Fakultas Teknologi Industri Fakultas Teknologi Industri > Teknik Industri |
Depositing User: | Pustakawan 4 UNISSULA |
Date Deposited: | 08 Jul 2025 06:09 |
URI: | http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/40910 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |