Izab, HAMAD SYAILUL (2021) KOMPETENSI PEDAGOGIK GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM PADA PEMBELAJARAN DARING DI SMA PEMBANGUNAN MRANGGEN DEMAK. Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung.
Text
COVER.pdf Download (501kB) |
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (341kB) |
|
Text
PERNYATAAN PUBLIKASI.pdf Restricted to Registered users only Download (82kB) |
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (355kB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (518kB) |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (761kB) |
|
Text
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (498kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (389kB) |
|
Text
BAB V.pdf Restricted to Registered users only Download (347kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (460kB) |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Download (1MB) |
Abstract
Kebijakan social distancing and physical distancing yang berdampak pada pendidikan, mendorong seluruh sektor pendidikan untuk tetap melaksanakan aktivitas kegiatan pembelajaran meskipun sekolah dalam keadaan diliburkan. Pembelajaran daring merupakan kegiatan belajar mengajar yang dapat dilaksanakan setiap waktu dengan memanfaatkan fasilitas jaringan internet, sekaligus sebagai terobosan baru di masa pandemi ini. Menjadi perlu untuk membahas kompetensi pedagogik guru, mengingat kompetensi pedagogik mencakup kemampuan dalam memahami karakteristik peserta didik dan kemampuan mengelola pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kompetensi pedagogik guru pendidikan agama Islam pada pembelajaran daring di SMA Pembangunan Mranggen Demak. Jenis penelitian yang dipakai adalah field reseach dengan pendekatan kualitatif deskriptif. Metode pengumpulan data yang digunakan ialah wawancara, observasi, dan dokumentasi dengan metode analisis data berupa reduksi data, penyajian data, dan penyimpulan data. Sedangkan informan dalam penelitian ini meliputi; pengajar pendidikan agama Islam, kepala sekolah, dan peserta didik sebagai penunjang. Temuan hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kompetensi pedagogik guru pendidikan agama Islam yang meliputi kemampuan menguasai karakteristik peserta didik, kemampuan memahami teori belajar dan prinsip pembelajaran yang mendidik, kemampuan mengembangkan kurikulum, kegiatan pembelajaran yang mendidik, pengembangan potensi peserta didik, komunikasi dengan peserta didik, penilaian dan evaluasi. Kompetensi pedagogik baik yaitu kompetensi dalam menguasai karakteristik peserta didik, kegiatan pembelajaran yang mendidik dan kompetensi melaksanakan evaluasi atau penilaian. Kompetensi pedagogik kurang maksimal yaitu dalam kompetensi menguasai teori belajar dan prinsip-prinsip pembelajaran yang mendidik, kompetensi pengembangan kurikulum, kompetensi pengembangan potensi peserta didik, serta kompetensi komunikasi dengan peserta didik. Maka, dapat ditarik kesimpulan bahwa kompetensi pedagogik guru pendidikan agama Islam pada pembelajaran daring di SMA Pembangunan Mranggen Demak masih kurang baik. Kata Kunci; Kompetensi Pedagogik, Guru Pendidikan Agama Islam, Pembelajaran Daring.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion |
Divisions: | Fakultas Agama Islam Fakultas Agama Islam > Tarbiyah (Pendidikan Agama Islam) |
Depositing User: | Pustakawan 3 UNISSULA |
Date Deposited: | 12 Jan 2022 03:30 |
Last Modified: | 12 Jan 2022 03:30 |
URI: | http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/21501 |
Actions (login required)
View Item |