Hubungan Antara Persepsi Pasien Tentang Pelayanan Keperawatan Dengan Mutu Pelayanan Keperawatan Di Puskesmas Rawat Inap Karangawen 1 Kabupaten Demak

Fachrizal, Heri (2014) Hubungan Antara Persepsi Pasien Tentang Pelayanan Keperawatan Dengan Mutu Pelayanan Keperawatan Di Puskesmas Rawat Inap Karangawen 1 Kabupaten Demak. Undergraduate thesis, Fakultas Ilmu Keperawatan Unissula.

[img]
Preview
Text
Cover.pdf

Download (101kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Abstrak.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
Daftar Isi.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Heri Fachrizal HUBUNGAN ANTARA PERSEPSI PASIEN TENTANG PELAYANAN KEPERAWATAN DENGAN MUTU PELAYANAN KEPERAWATAN DI PUSKESMAS RAWAT INAP KARANGAWEN I KABUPATEN SEMARANG Latar Belakang: Kerja keras belum tentu dapat menghasilkan pelayanan kesehatan yang bermutu, tetapi menggunakan pola pikir dalam melakukan tugas di suatu sistem pelayanan kesehatan yang terus diperbaiki akan menghasilkan pelayanan kesehatan yang bermutu. Persepsi dianggap sebagai suatu daya yang mengenal barang atau objek, kualitas atas hubungan dan perbedaan antara hal – hal tersebut melalui proses mengamati, menyetujui atau mengartikan setelah panca inderanya memperoleh rangsangan atau stimulus. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan antara persepsi pasien tentang pelayanan keperawatan dengan mutu pelayanan keperawatan di puskesmas. Motode: Penelitian ini merupakan jenis penelitian analitik observasional dengan menggunakan pendekatan cross sectional. Pengumpulan data dilakukan menggunakan kuesioner. Jumlah responden sebanyak 33 diambil dengan menggunakan teknik pengambilan data total sampling. Data yang diperoleh di olah secara statistik menggunakan rumus spearman. Hasil: Berdasarkan hasil analisa bahwa dari 33 responden penelitian, menunjukkan bahwa pendidikan pasien yang banyak adalah SMA 42,4%, umur pasien yang banyak menurut kategori dewasa sebanyak 45,5%, pekerjaan pasien yang banyak adalah swasta sebanyak 51.5%, mutu pelayanan yang tinggi sebanyak 5,9%. persepsi pasien tentang pelayanan keperawatan baik sebanyak 32,4%. Ada hubungan antara persepsi pasien tentang pelayanan keperawatan dengan mutu pelayanan keperawatan di puskesmas rawat inap I Karangawen kabupaten Demak (P < 0.024) dengan tingkat keeratan hubungan sangat kuat (r = 0.393). Simpulan: ada hubungan antara persepsi pasien tentang pelayanan keperawatan dengan mutu pelayanan keperawatan. Kata kunci : Puskesmas, Persepsi Pasien, Mutu Pelayanan Keperawatan Daftar pustaka : 30 (2003-2013)

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Ilmu Keperawatan
Fakultas Ilmu Keperawatan > Ilmu Keperawatan
Depositing User: Pustakawan Reviewer UNISSULA
Date Deposited: 29 Dec 2015 03:59
Last Modified: 29 Dec 2015 03:59
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/2082

Actions (login required)

View Item View Item