PERLINDUNGAN HUKUM BAGI PEMENANG LELANG TERHADAP EKSEKUSI LELANG HAK TANGGUNGAN (STUDI KASUS DI KOSPIN JASA PEKALONGAN) Nomor : 49/Pdt.G/2011/PN.PKL

CAHYAWATI, ELY (2018) PERLINDUNGAN HUKUM BAGI PEMENANG LELANG TERHADAP EKSEKUSI LELANG HAK TANGGUNGAN (STUDI KASUS DI KOSPIN JASA PEKALONGAN) Nomor : 49/Pdt.G/2011/PN.PKL. Masters thesis, Fakultas Hukum UNISSULA.

[img]
Preview
Text
Abstrak.pdf

Download (266kB) | Preview
[img]
Preview
Text
babI.pdf

Download (697kB) | Preview
[img] Text
babII.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text
babIII.pdf
Restricted to Registered users only

Download (617kB)
[img] Text
babIV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (354kB)
[img] Text
babV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (81kB)
[img]
Preview
Text
Cover.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
daftar_pustaka.pdf

Download (305kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Daftarisi.pdf

Download (276kB) | Preview
[img]
Preview
Text
lampiran.pdf

Download (81kB) | Preview
[img]
Preview
Text
pernyataan_publikasi.pdf

Download (269kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan, untuk mengetahui perlindungan hukum terhadap pemenang lelang eksekusi hak tanggungan dalam hal objek lelang diblokir oleh Badan Pertanahan Nasional juga untuk mengetahui pertimbangan yang menyebabkan Badan Pertanahan Nasional Jakarta bersedia atas permohonan pihak ketiga melakukan pemblokiran atas objek lelang selama lebih dari 30 hari. Penelitian merupakan jenis Penelitian bersifat yuridis normatif penelitian terhadap data kasus yang terjadi, yaitu data yang diperoleh langsung dari Debitor Kospin Jasa Pekalongan dengan nomor 49/Pdt.G/2011/PN/PKL. Berkaitan dengan Collateral yang diagunkan, sebagai Hak Tanggungan merupakan salah satu jenis-jenis pengikatan jaminan kebendaan dalam jaminan kredit Bank yang dijaminkan dengan perjanjian kredit sebagai syarat antara kreditor dan debitor, apabila debitor cedera janji pemegang Hak Tanggungan mempunyai hak untuk menjual obyek hak tanggungan melalui pelelangan serta mengambil pelunasan piutangnya peraturan lelang bersifat terbuka untuk umum, 27/PMK/06/2016 tentang Petunjuk Pelaksanan Lelang. Tetapi didalam kenyataanya, Pemenang lelang belum bisa menikmati, hal ini disebabkan karena Badan Pertanahan Nasional memblokir lelang Hak tanggungan yang dimenangkanya. Hal ini berarti bahwa penelitian tersebut lebih ditekankan pada penelitian kasus dalam memperoleh data tersebut. Data utama yang digunakan dalam penelitian hukum yuridis normatif adalah data kasus yang terjadi dan dilengkapi sebagai data pendukung wawancara dengan bagian Legal Kospin Jasa Pekalongan dan Pejabat atau Institusi yang terkait, sedangkan data yang diperoleh dari penelitian kepustakaan. Data tersebut dianalisis secara kualitatif. Perlindungan hukum terhadap pemenang lelang eksekusi Hak Tanggungan dalam hal obyek lelang diblokir oleh Badan Pertanahan Nasional masih kurang, pemenang lelang sudah melaksanakan semua kewajibannya, tetapi haknya belum bisa didapatkan. Alasan pemblokiran dikarenakan adanya pihak ketiga yang melakukan permohonan pada Badan Pertanahan Nasional , dan dengan adanya permohonan tersebut maka Badan Pertanahan Nasional menganggap bahwa obyek tanah tersebut bermasalah. Pertimbangan dari Badan Pertanahan Nasional Pekalongan untuk memblokir tanah lebih dari 30 hari adalah karena adanya tindakan kehati hatian, dimana Kepala Kantor Pertanahan mempunyai hak prerogatif yang tidak tertulis untuk memblokir. Prinsip kehati hatian tidak ada konsepnya yang jelas. Dengan adanya pihak ketiga yang mengajukan permohonan supaya Kantor Pertanahan Jakarta memblokir tanah objek lelang, maka dianggaplah oleh Badan Pertanahan Nasional bahwa tanah tersebut termasuk obyek sengketa sehingga diblokir dengan jangka waktu lebih dari 30 hari, melebihi ketentuan dalam Pasal 126 Peraturan menteri Agraria No 3 tahun 1997 tentang Ketentuan Pelaksanaan Pendaftaran Tanah. Kata Kunci : Perlindungan Hukum, Pemenang Lelang, Eksekusi Hak Tanggungan.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Pascasarjana
Pascasarjana > Magister Kenotariatan
Depositing User: Pustakawan 1 UNISSULA
Date Deposited: 30 Apr 2019 02:04
Last Modified: 30 Apr 2019 02:04
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/12113

Actions (login required)

View Item View Item