PERAN NOTARIS/PPAT DALAM PROSES PENSERTIPIKATAN TANAH DARI HAK MILIK ADAT MENJADI SERTIPIKAT HAK MILIK DI KABUPATEN REMBANG

Sumini, Sumini (2018) PERAN NOTARIS/PPAT DALAM PROSES PENSERTIPIKATAN TANAH DARI HAK MILIK ADAT MENJADI SERTIPIKAT HAK MILIK DI KABUPATEN REMBANG. Masters thesis, Fakultas Hukum UNISSULA.

[img]
Preview
Text
ABSTRAK_1.pdf

Download (107kB) | Preview
[img]
Preview
Text
COVER_1.pdf

Download (499kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI_1.pdf

Download (110kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I_1.pdf

Download (441kB) | Preview
[img] Text
BAB II_1.pdf
Restricted to Registered users only

Download (555kB)
[img] Text
BAB III_1.pdf
Restricted to Registered users only

Download (139kB)
[img] Text
BAB IV_1.pdf
Restricted to Registered users only

Download (190kB)
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA_1.pdf

Download (339kB) | Preview

Abstract

Bahwa tesis ini berisi Latar Belakang Masalah, Rumusan Masalah, Tujuan Penelitian, Manfaat Penelitian, Kerangka Konseptual dan kerangka Teori, Metode Penelitian serta Sistematika Penulisan Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran Notaris/PPAT dalam proses pensertipikatan tanah dari Hak Milik adat Menjadi Sertipikat Hak Milik, mengkaji dan menganalisa hambatan-hambatan apa yang dialami Notaris/PPAT dalam proses pensertipikatan tanah dari Hak Milik adat Menjadi Sertipikat Hak Milik, serta mengkaji dan menganalisa solusi apa yang ditempuh Notaris/PPAT dalam proses pensertipikatan tanah dari Hak Milik adat Menjadi Sertipikat Hak Milik Penelitian ini menggunakan metode penelitian yuridis empiris dengan spesifikasi penelitian deskriptif analitis. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah Teori kepastian hukum dan Teori perlindungan hukum, Jenis data yang digunakan adalah data primer dan data skunder. Dengan meggunakan metode pengumpulan data melalui penelitian dilapangan dengan Wawancara. Teknik analisis data dalam penelitian dalam penelitian ini adalah Deskriptif kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian menunjukan bahwa Peran Notaris/PPAT dalam proses pensertipikatan tanah dari Hak Milik adat Menjadi Sertipikat Hak Milik sudah sesuai dengan undang-undang hal ini dapat dilihat dari langkah-langkah yang yang dilakukan Notaris/PPAT yang dimulai mendaftarkan ukur berkas di kantor Badan Pertanahan Nasional,setelah petugas ukur terjun kelapangan untuk mengukur bidang tanah tersebut selesai. Pihak Notaris/PPAT tinggal menunggu peta bidang/surat ukur jadi. Peta bidang apabila sudah dikirim ke kepala seksi bidang Hak Tanah Pendaftaran Tanah lalu panitia A membuat berkas Poldadis, apakah tanah itu bermasalah apa tidak. Apabila tanah tersebut tidak bermasalah baru berkas poldadis dimintakan tanda tangan pemohon dan kepala Desa. Kemudian Panitia A membuat pengumuman yang ditempelkan di dinding kantor Badan Pertanahahan selama 2 bulan. Pengumumuman selama 2 bulan bertujuan untuk menampung pihak-pihak yang mengklaim, menyangkal atau mempermasalahkan tanah yang dimohonkan hak tersebut. Setelah dirasa tidak ada yang menyangkal atau mempermasalahkan tanah tersebut selama 60 hari, maka Panitia A baru mengerjakan berkas tersebut untuk proses pengetikan, pengesahan. kemudian ditanda tangani oleh kepala Kantor Badan Pertanahan Nasional. Hambatan yang ditemui Notaris/PPAT dalam proses pensertipikatan tanah dari hak milik adat menjadi sertipikat adalah Kurang memahami fungsi dan kegunaan sertifikat dari Masyarakat, faktor anggapan masyarakat diperlukan waktu yang lama dalam pengurusan sertifikat, faktor anggapan sulit dan berbelit-belit dalam pengurusan sertifikat dan faktor anggapan hak atas tanah yang dimiliki sudah sangat kuat dan solusi yang ditempuh Notaris/PPAT adalah dengan memberikan sosialisasi dan nasehat hukum mengenai pentingnya sertipikat Hak Milik bagi masyarakat. Kata Kunci: Peran,Notaris/PPAT, Pensertipikatan Tanah.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum
Pascasarjana > Magister Kenotariatan
Depositing User: Pustakawan 1 UNISSULA
Date Deposited: 30 Oct 2018 03:24
Last Modified: 30 Oct 2018 03:24
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/11908

Actions (login required)

View Item View Item