PERAN POLISI KEHUTANAN DALAM PENEGAKAN HUKUM PERKARA PENGAMBILAN IKAN DI ZONA PEMANFAATAN TRADISIONAL KAWASAN TAMAN NASIONAL KARIMUNJAWA

Tukiman, Tukiman (2017) PERAN POLISI KEHUTANAN DALAM PENEGAKAN HUKUM PERKARA PENGAMBILAN IKAN DI ZONA PEMANFAATAN TRADISIONAL KAWASAN TAMAN NASIONAL KARIMUNJAWA. Undergraduate thesis, Fakultas Hukum UNISSULA.

[img]
Preview
Text
COVER_1.pdf

Download (652kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK_1.pdf

Download (7kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI_1.pdf

Download (190kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I_1.pdf

Download (86kB) | Preview
[img] Text
BAB II_1.pdf
Restricted to Registered users only

Download (258kB)
[img] Text
BAB III_1.pdf
Restricted to Registered users only

Download (269kB)
[img] Text
BAB IV_1.pdf
Restricted to Registered users only

Download (109kB)
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA_1.pdf

Download (76kB) | Preview

Abstract

Terjadinya pengambilan ikan di Zona Pemanfaatan Tradisional Kawasan Taman Nasional Karimunjawa dengan alat yang tidak ramah lingkungan menyebabkan kerusakan kawasan konservasi Taman Nasional Karimunjawa. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui penegakan hukum yang dilakukan oleh polisi kehutanan terhadap tindak pidana pengambilan ikan di Zona Pemanfaatan Tradisional Taman Nasional Karimunjawa serta untuk mengetahui berbagai faktor yang mengakibatkan terjadinya tindak pidana pengambilan ikan dan juga untuk mengetahui hal-hal yang dapat mengatasi terjadinya tindak pidana bidang konservasi tersebut. Lazimnya suatu penelitian maka dalam penelitian ini digunakan teknik-teknik pengumpulan data dengan harapan mampu diperoleh data yang benar-benar valid dan untuk itu digunakan teknik-teknik dalam hal pengumpulan datanya melalui : a. Studi Kepustakaan Melalui mempelajari data sekunder yang berupa bahan-bahan pustaka,peraturan ketentuan-ketentuan hukum yang berhubungan dengan permasalahan dan/atau materi pembahasan yaitu peran polisi kehutanan dalam penegakan hukum tindak pidana pengambilan ikan. Penelitian kepustakaan bertujuan untuk mengumpulkan data dan informasi yang tersedia, yang kemudian dijadikan pondasi dasar dan alat utama dalam penelitian. b. Wawancara Dilakukan untuk memperoleh data primer, yaitu dengan cara mengadakan wawancara (interview) yaitu pengumpulan data yang dilakukan dengan mengajukan sejumlah pertanyaan lisan untuk dijawab secara lisan juga, dan mengajukan pertanyaan yang dilakukan langsung dengan bertatap muka terhadap pihak-pihak yang terkait dengan permasalahan penegakan hukum oleh Polisi kehutanan dalam menanggulangi tindak pidana pengambilan ikan. . Untuk mengatasi maraknya tindak pidana pengambilan ikan di kawasan taman nasional jajaran penegak hukum (Penyidik Polri maupun PPNS Kehutanan) telah mempergunakan Undang-undang Nomor 5 Tahun 1990 tentang Konservasi Sumber Daya Alam Hayati dan Ekosistemnya sebagai instrumen hukum untuk menanggulangi tindak pidana pengambilan ikan di kawasan taman nasional atau kawasan konservasi. Dalam menegakkan undang-undang tersebut perlu ditingkatkan pengawasan terhadap kawasan Taman Nasional Karimunjawa dan koordinasi dengan pihak-pihak terkait baik di tingkat instansi pemerintah maupun lembaga swadaya masyarakat. Kata Kunci : Taman nasional, Konservasi, Undang-undang, polisi kehutanan

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum
Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Pustakawan 1 UNISSULA
Date Deposited: 25 Jul 2017 05:34
Last Modified: 25 Jul 2017 05:34
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/7352

Actions (login required)

View Item View Item