PERBANDINGAN SIFAT FISIK DAN PROFIL DISOLUSI TABLET IBUPROFEN 400 mg SEDIAAN GENERIK DAN MEREK DAGANG YANG BEREDAR DI PASARAN

Edwin, Edwin (2016) PERBANDINGAN SIFAT FISIK DAN PROFIL DISOLUSI TABLET IBUPROFEN 400 mg SEDIAAN GENERIK DAN MEREK DAGANG YANG BEREDAR DI PASARAN. Undergraduate thesis, Fakultas Kedokteran UNISSULA.

[img]
Preview
Text
abstrak_1.pdf

Download (7kB) | Preview
[img]
Preview
Text
cover_1.pdf

Download (681kB) | Preview
[img]
Preview
Text
daftar isi_1.pdf

Download (110kB) | Preview
[img] Text
bab I_1.pdf
Restricted to Registered users only

Download (97kB)
[img] Text
bab III_1.pdf
Restricted to Registered users only

Download (113kB)
[img] Text
bab II_1.pdf
Restricted to Registered users only

Download (387kB)
[img] Text
bab V_1.pdf
Restricted to Registered users only

Download (151kB)
[img]
Preview
Text
daftar pustaka_1.pdf

Download (157kB) | Preview
[img] Text
bab IV_1.pdf
Restricted to Registered users only

Download (362kB)

Abstract

Ibuprofen merupakan suatu analgetik dan AINS yang digunakan pada pengobatan nyeri ringan sampai sedang. Produk generiknya memiliki harga lebih murah dibandingkan produk merk dagangnya yang membuat masyarakat mempertanyaan mutu dan kualitasnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbandingan sifat fisik dan profil disolusi tablet Ibuprofen 400 mg sediaan generik dan merek dagang yang beredar di pasaran. Metode yang digunakan adalah analitik observasional dengan desain Cross sectional menggunakan 3 produk generik dan 1 merek dagang yang di uji sifat fisik dan profil disolusinya. Data yang diperoleh dibandingkan dengan Farmakope Indonesia, lalu dianalisis dengan Kruskal Wallis. Hasil uji sifat fisik keseragaman bobot dan waktu hancur Ibuprofen Generik A, B, C terhadap merek dagang D memiliki perbedaan signifikan, sedangkan sifat fisik kerapuhan dari ke empat obat memilki kemiripan. Sifat fisik kekerasan tablet hanya Ibuprofen B yang memiliki kemiripan dengan Ibuprofen merek dagang D. Profil disolusi ke empat obat dilihat dari Q30 dan DE60 memiliki kemiripan, dengan nilai Q30 berturut-turut dari Ibuprofen A, B, C, D yaitu 72,4496%, 74,1207%, 74,3579%, dan 73,3744% sedangkan nilai DE60 berturut-turut yaitu 92,92%, 94,81%, 94,07%, dan 93,67%. Ditinjau dari persyaratan sifat fisik dan profil disolusi, semua obat memenuhi persyaratan. Kesimpulan yang diperoleh yaitu sifat fisik kerapuhan dan profil disolusi Ibuprofen Generik A, B, C terhadap merek dagang D memiliki kemiripan, sedangkan sifat fisik keseragaman bobot dan waktu hancur memiliki perbedaan. Adapun sifat fisik kekerasan hanya Ibuprofen B yang memiliki kemiripan dengan Ibuprofen merek dagang D. Kata kunci : Tablet Ibuprofen, Uji sifat fisik, Profil disolusi

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Fakultas Kedokteran
Fakultas Kedokteran > Farmasi
Depositing User: Pustakawan Reviewer UNISSULA
Date Deposited: 08 Sep 2016 02:38
Last Modified: 08 Sep 2016 02:38
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/4843

Actions (login required)

View Item View Item