HUBUNGAN LAMA MENDERITA, DUKUNGAN KELUARGA TERHADAP KUALITAS HIDUP PADA PASIEN DIABETES MELITUS

Karlina, Lina (2024) HUBUNGAN LAMA MENDERITA, DUKUNGAN KELUARGA TERHADAP KUALITAS HIDUP PADA PASIEN DIABETES MELITUS. Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.

[img] Text
Ilmu Keperawatan_30902300088_fullpdf.pdf

Download (1MB)
[img] Text
Ilmu Keperawatan_30902300088_pernyataan_publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (49kB)

Abstract

Latar Belakang : Diabetes melitus (DM) ialah salah satu penyakit kronis yang tidak bisa disembuhkan. Pasien yang mengidap DM akan hidup bersama dengan penyakit tersebut selamanya. Sebagian faktor yang bisa mempengaruhi kualitas hidup pasien DM antara lain lama menderita dan dukungan keluarga. Durasi lama seseorang menderita DM maka akan semakin besar risiko komplikasinya. Sisi lain dukungan keluarga menjadi peran krusial untuk dapat mengembalikan energi positif kualitas hidup pasien DM, tidak peduli berapa lama penyakit yang diderita. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan antara lama menderita, dukungan keluarga terhadap kualitas hidup pada pasien diabetes melitus. Metode : Jenis penelitian deskriptif korelasi dengan desain pendekatan cross sectional menggunakan teknik puposive sampling dengan jumlah responden keseluruhan 100. Pengumpulan data kualitas hidup responden menggunakan kuesioner WHOQOL–BREF, lembar observasi lama menderita dan dukungan keluarga menggunakan kuesioner dukungan keluarga. Data paisen diambil sekali kemudian diolah secara statistik menggunakan uji gamma. Hasil : Hasil penelitian menunjukkan jumlah responden menurut karakteristik adalah jumlah responden terbanyak berjenis kelamin perempuan sebanyak 59 %, usia responden sebagian besar dalam rentang usia 46 – 55 tahun berjumlah 38 %, responden pada tingkat pendidikan terbanyak pada tingkat SMA sejumlah 34 %, dan berdasarkan pekerjaan mayoritas responden bekerja sebanyak 56 %. Hasil variabel menunjukkan sebagian besar responden mempunyai lama menderita DM durasi panjang lebih dari 5 tahun sebanyak 55 % dan mayoritas responden paling banyak mempunyai dukungan keluarga baik sebanyak 66 % serta responden mempunyai kualitas hidup tinggi sebanyak sebanyak 68 %. Hasil uji gamma didapatkan nilai p value 0.041 untuk lama menderita terhadap kualitas hidup serta nilai p value 0.001 untuk dukungan keluarga terhadap kualitas hidup. Kesimpulan : Ada hubungan antara lama menderita, dukungan keluarga terhadap kualitas hidup pada pasien diabtes melitus

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Ilmu Keperawatan
Fakultas Ilmu Keperawatan > Ilmu Keperawatan
Depositing User: Pustakawan 4 UNISSULA
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:32
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/37098

Actions (login required)

View Item View Item