STRATEGI SCHOOL BRANDING DALAM MENINGKATKAN ANIMO MASYARAKAT MENYEKOLAHKAN ANAK DI MA TSAMROTUL HUDA PULOKULON GROBOGAN

Hidayah, Ihda Tsamrotul (2024) STRATEGI SCHOOL BRANDING DALAM MENINGKATKAN ANIMO MASYARAKAT MENYEKOLAHKAN ANAK DI MA TSAMROTUL HUDA PULOKULON GROBOGAN. Masters thesis, UNIVERSITAS ISLAM SULTAN AGUNG SEMARANG.

[img] Text
Magister Pendidikan Agama Islam_21502300063_fullpdf.pdf

Download (2MB)
[img] Text
Magister Pendidikan Agama Islam_21502300063_pernyataan_publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (153kB)

Abstract

Lembaga pendidikan bersaing untuk terus memperbaiki dan meningkatkan kualitas mereka. Tetap berada dalam persaingan yang ketat ini adalah tujuannya. Salah satu strateginya adalah dengan melakukan branding terhadap lembaga atau sekolah itu sendiri. Tujuan Penelitian ini adalah (1) Untuk mengetahui dan menganalisis strategi school branding dalam meningkatkan animo masyarakat menyekolahkan anak di MA Tsamrotul Huda Pulokulon Grobogan. (2) Untuk mengetahui dan menganalisis penerapan strategi school branding dalam meningkatkan animo masyarakat menyekolahkan anak di MA Tsamrotul Huda Pulokulon Grobogan. (3) Untuk mengetahui dan menganalisis dampak strategi school branding dalam meningkatkan animo masyarakat menyekolahkan anak di MA Tsamrotul Huda Pulokulon Grobogan. Studi ini menggunakan metodologi kualitatif dan deskriptif. Penelitian dilakukan di MA Tsamrotul Huda Pulokulon Grobogan, dan berlangsung dari sebelum penelitian hingga selesai. Kepala sekolah, humas, dan guru adalah subjek penelian, sedangkan objek penelitian adalah strategi branding sekolah untuk meningkatkan minat masyarakat menyekolahkan anak di MA Tsamrotul Huda Pulokulon Grbogan. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Peneliti adalah instrumen kunci sebagai pengamat partisipasi pasif. Adapun analisis datanya dilakukan melalui reduksi data, penyajian data dan verifikasi data. Hasil Penelitian ini menunjukkan strategi school branding dalam meningkatkan animo masyarakat menyekolahkan anak di MA Tsamrotul Huda Pulokuon meliputi: a. akreditasi sekolah; b. memperbaiki tingkah laku siswa; c. meningkat prestasi siswa; d. meningkat program unggul sekolah; dan e. meningkatkan kualitas alumni. Dan penerapan strategi school branding dalam meningkatkan animo masyarakat menyekolahkan anak di MA Tsamrotul Huda Pulokuon dengan melibatkan seluruh pihak kelembagaan, baik sumber daya internal maupun eksternal, bekerjasama dengan badan penanggung jawab kebijakan dan pemangku kepentingan atau stakeholder. Sedangkan dampak strategi school branding dalam meningkatkan animo masyarakat menyekolahkan anak di MA Tsamrotul Huda Pulokuon berdampak pada internal dan eksternal. dampak internalnya kualitas pelayanan pendidik dan tenaga pendidikan menjadi lebih baik, meningkatnya prestasi siswa dalam berbagai cabang, siswa memiliki akhlak yang baik. dampak eksternalnya minat masyarakat meningkat, kepercayaan masyarakat yang tinggi, kesadaran pengetahuan akan pendidikan meningkat, dan banyaknya penelitian pendidikan yang melakukan studi penelitian. Kata Kunci: Strategi, School Branding, Animo.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc
Divisions: Pascasarjana
Pascasarjana > Magister Pendidikan Islam
Depositing User: Pustakawan 3 UNISSULA
Date Deposited: 20 Jan 2025 04:30
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/36919

Actions (login required)

View Item View Item