PROSES MORFOLOGI AFIKSASI DAN REDUPLIKASI DALAM NOVEL “ORANG-ORANG BIASA” KARYA ANDREA HIRATA

Putri, Yuni Sagita (2024) PROSES MORFOLOGI AFIKSASI DAN REDUPLIKASI DALAM NOVEL “ORANG-ORANG BIASA” KARYA ANDREA HIRATA. Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.

[img] Text
Pendidikan Bahasa & Sastra Indonesia_34102000027_fullpdf.pdf

Download (2MB)
[img] Text
Pendidikan Bahasa & Sastra Indonesia_34102000027_pernyataan_publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (146kB)

Abstract

Salah satu ilmu kebahasaan dalam bahasa Indonesia yang mempelajari tentang seluk beluk bahasa yaitu linguistik. Dalam linguistik ada beberapa aspek antara lain fonologi, morfologi, sintaksis, semantik, dan pragmatik. Pada penelitian ini, berfokus pada aspek proses morfologi afiksasi dan reduplikasi. Proses morfologi merupakan proses pembentukan kata atau proses penggabungan dua morfem atau lebih. Objek kajian pada penelitian ini yaitu novel Orang-Orang Biasa karya Andrea Hirata. Yang mana dalam sebuah novel terdapat banyak kata dasar yang mengalami pembentukan kata dari proses pengimbuhan (afiksasi) dan pengulangan (reduplikasi). Dari adanya proses tersebut, berpengaruh juga terhadap kedudukan kelas kata dan makna kata yang dihasilkan. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengungkapkan dan mendeskripsikan proses morfologi afiksasi dan reduplikasi pada novel Orang-Orang Biasa Karya Andrea Hirata. Metode yang digunakan yaitu metode kualitatif dan teknik pengumpulan data menggunakan teknik pustaka dan teknik simak catat. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini yakni pada proses afiksasi prefiks terdiri dari 100 data, afiksasi sufiks terdiri 37 data, afiksasi infiks terdiri 4 data, dan afiksasi konfiks terdiri 59 data. Sedangkan proses reduplikasi pada pengulangan utuh 38 data yang ditemukan. Pada pengulangan sebagian terbagi menjadi dua, yakni pengulangan dwipurwa, yang mana tidak ditemukan kata yang termasuk dalam proses pengulangan tersebut. Dan pengulangan dwiwasana ditemukan 31 data. Serta terdapat 6 data yang diulang menjadi pengulangan berubah bunyi. Dalam proses morfologi afiksasi akan mengubah kelas kata, jika mengalami perubahan makna secara mendasar. Dan pada proses morfologi afiksasi tidak berubah kelas katanya, jika tidak mengalami perubahan makna secara mendasar. Begitupun pada proses morfologi reduplikasi akan mengubah kelas kata yang dihasilkan, jika terjadi pada pengulangan sebagian dwiwasana yang mengalami perubahan perubahan makna secara mendasar. Dan tidak berubahnya kelas kata yang dihasilkan, jika terjadi pada pengulangan utuh dan pengulangan berubah bunyi yang tidak mengalami perubahan makna secara mendasar. Selain itu, dari adanya penguraian data, terdapat kata yang mengalami perubahan makna kata baik dari segi intensitas, pengulangan tindakan, jumlah, maupun perubahan makna yang berpengaruh dari kedudukan kelas kata. Kata Kunci: Afiksasi, reduplikasi, novel, kelas kata, makna kata.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Depositing User: Pustakawan 3 UNISSULA
Date Deposited: 09 Aug 2024 02:11
Last Modified: 09 Aug 2024 02:11
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/35273

Actions (login required)

View Item View Item