IMPLEMENTASI KURIKULUM MERDEKA BELAJAR PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI SDN DADAPSARI SEMARANG

MURSYIDAN, MUHAMMAD IRFAN (2024) IMPLEMENTASI KURIKULUM MERDEKA BELAJAR PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI SDN DADAPSARI SEMARANG. Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.

[img] Text
Pendidikan Agama Islam_31502000085_fullpdf.pdf

Download (1MB)
[img] Text
Pendidikan Agama Islam_31502000085_pernyataan_publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (57kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi Kurikulum Merdeka Belajar pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di SDN Dadapsari Semarang yang meliputi tiga aspek yaitu perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif dengan pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Keabsahan data diverifikasi melalui triangulasi sumber, teknik, dan waktu. Data dianalisis dengan mereduksi, menyajikan, dan menarik kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perencanaan Kurikulum Merdeka SDN Dadapsari Semarang telah terlaksana dengan baik, seperti yang dapat dilihat dari persiapan guru PAI melalui program pemerintah atau platform seperti Merdeka Mengajar, serta melalui kegiatan KKG (Kelompok Kerja Guru) dan KKKS (Kelompok Kerja Kepala Sekolah), perancangan Dokumen KOSP (Kurikulum Operasional Satuan Pendidikan), serta penyusunan TP, ATP, dan Modul Ajar. Pelaksanaan Kurikulum Merdeka SDN Dadapsari Semarang juga telah berjalan dengan baik, dapat dilihat dari guru PAI menggunakan berbagai strategi pembelajaran, termasuk pembelajaran berbasis proyek, berdiferensiasi, dan kontekstual learning, dengan langkah-langkah terstruktur yang meliputi pembukaan, penyampaian materi, dan penutup. Media pembelajaran dimanfaatkan secara efektif oleh guru PAI, sementara asesmen sumatif digunakan dalam penilaian pembelajaran. Evaluasi Kurikulum Merdeka SDN Dadapsari telah terlaksana dengan baik, dapat dilihat dai dilakukannya evaluasi secara rutin, seperti evaluasi harian, evaluasi perunit, evaluasi persemester, dan evaluasi pertahun dengan memperhitungkan perubahan kebijakan dan perkembangan terkini dalam proses pembelajaran. Kata kunci : Kurikulum Merdeka, Perencanan, Pelaksanaan, Evaluasi.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc
Divisions: Fakultas Agama Islam
Fakultas Agama Islam > Tarbiyah (Pendidikan Agama Islam)
Depositing User: Pustakawan 3 UNISSULA
Date Deposited: 01 Aug 2024 06:56
Last Modified: 01 Aug 2024 06:56
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/35067

Actions (login required)

View Item View Item