PENGARUH LATAR BELAKANG PENDIDIKAN PROFESI TERHADAP AKTIVITAS KONSTRUKSI PENGETAHUAN PADA CBD IPE ONLINE DI UNIVERSITAS ISLAM SULTAN AGUNG SEMARANG

Nabila, Fariska (2024) PENGARUH LATAR BELAKANG PENDIDIKAN PROFESI TERHADAP AKTIVITAS KONSTRUKSI PENGETAHUAN PADA CBD IPE ONLINE DI UNIVERSITAS ISLAM SULTAN AGUNG SEMARANG. Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.

[img] Text
Kedokteran Umum_30101800063_fullpdf.pdf

Download (1MB)
[img] Text
Kedokteran Umum_30101800063_pernyataan_publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (41kB)

Abstract

Case-based discussion (CBD) adalah pendekatan pembelajaran interaktif yang berpusat pada mahasiswa yang berkaitan erat dengan PBL (Problem Based Learning). Meskipun latar belakang profesi terbukti berpengaruh terhadap tingkat konstruksi mahasiswa selama PBL tetapi belum diketahui apakah latar belakang profesi dapat berpengaruh terhadap tingkat aktivitas konstruksi pengetahuan pada mahasiswa yang menjalankan perkuliahan online. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh latar belakang pendidikan profesi terhadap aktivitas kosntruksi pengetahuan mahasiswa prodi kesehatan UNISSULA yang mengikuti pembelajaran IPE dengan pendekatan CBD online. Penelitian observasional dengan rancangan cross sectional ini melibatkan 251 mahasiswa kedokteran, 253 mahasiswa keperawatan, dan 78 mahasiswi kebidanan. Aktivitas konstruksi pengetahuan diukur kuesioner M-PARS. Uji Kruskal Walis dilakukan untuk mengetahui perbedaan nilai aktivitas konstruksi, kolaborasi, dan motivasi pada tiga kelompok dilanjutkan dengan uji Mann Whitney. Hasil rerata skor tertinggi pada masing-masing aktivitas diraih oleh mahasiswa kedokteran dengan nilai berturut-turut 20,95; 21,6; dan 16;53 dan skor terendah diraih oleh mahasiswa keperawatan dengan nilai berturut-turut 17,46; 18,67; 13,87. Hasil uji Kruskal wallis menunjukan pengaruh yang signifikan (p=0.000) untuk aktivitas konstruksi, kolaborasi, dan motivasi pada ketiga kelompok. Hasil uji Mann Whitney U menunjukkan adanya perbedaan signifikan pada aktivitas konstruksi, kolaborasi, dan motivasi antara mahasiswa kedokteran dengan keperawatan (p=0.000) dan mahasiswa keperawatan dengan kebidanan (p=0.000) tetapi antara mahasiswa kedokteran dengan kebidanan tidak menujukkan perbedaan yang signifikan (p > 0.005). Kesimpulan: latar belakang pendidikan profesi berpengaruh signifikan terhadap aktivitas kontruksi, aktivitas kolaboratif dan aktivitas motivasi mahasiswa dalam pembelajaran CBD IPE Online. Kata kunci : latar belakang pendidikan profesi, aktivitas konstruksi, aktivitas kolaborasi, aktivitas motivasi, CBD IPE Online

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Fakultas Kedokteran
Fakultas Kedokteran > Pendidikan Dokter dan Program Profesi Dokter
Depositing User: Pustakawan 3 UNISSULA
Date Deposited: 17 Jul 2024 07:29
Last Modified: 17 Jul 2024 07:29
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/34558

Actions (login required)

View Item View Item