PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN PROJECT BASED LEARNING TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS MATA PELAJARAN IPAS KELAS V SDN 2 MLILIR

Setiadi, Nurrohmat (2024) PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN PROJECT BASED LEARNING TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS MATA PELAJARAN IPAS KELAS V SDN 2 MLILIR. Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.

[img] Text
Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD)_34302000063_fullpdf.pdf

Download (5MB)
[img] Text
Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD)_34302000063_pernyataan_publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (141kB)

Abstract

Penelitian ini berfokus pada pengaruh model pembelajaran terhadap kemampuan berpikir kritis siswa. Kurangnya variasi dan inovasi guru dalam mengajar dan kurangnya penggunaan sumber dan media. Pembelajaran yang terjadi sekarang ini termasuk pada jenjang sekolah dasar khususnya pada mata pelajaran ilmu pengetahuan alam dan sosial (IPAS). Tujuan utama dari peneliti yang dilakukan yaitu untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran project based learning (PjBL) terhadap kemampuan berpikir kritis. Penelitian ini menggunakan metode Pre-Eksperimental Design dengan jenis One Group Pretest posttest. Sampel yang digunakan yaitu sebanyak 28 siswa kelas V SDN 2 Mlilir. Hasil dari penelitian yang telah di uji normalitas pada pretest dan posttest berdistribusi normal. Dilihat dari hasil pretest output SPSS dan kolom sig. yang bernilai 0,783 > α (0,05) yang berarti data berdistribusi normal. Dari hasil posttest ouput SPSS pada kolom sig. yang bernilai 0,571 > α (0,05) yang berarti data teserbut normal. Dari hasil uji paired sampel t-test menunjukan hasil sig. (2-tailed) 0,000. Jika sig. (2-tailed) 0,000 < α (0,05) maka Ha diterima yang artinya ada pengaruh dari model pembelajaran project based learning (PjBL) terhadap kemampuan berpikir kritis siswa dan pada uji Gain Ternormalisasi berdasarkan data ada 13 siswa hasil belajarnya meningkat, 13 siswa sedang, dan 2 siswa dikategorikan rendah. Beirdasarkan penelitian tersebut teirdapat peingaruh model peimbelajaran Project Baseid Leiarniing (PjBL) teirhadap keimampuan beirpiikiir kritis siswa pada mata pelajaran IPAS kelas V SD Negeri 2 Mlilir. Kata Kunci: Project Based Learning (PjBL), Berpikir Kritis, IPAS

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Pustakawan 3 UNISSULA
Date Deposited: 06 Jul 2024 03:41
Last Modified: 06 Jul 2024 03:41
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/34499

Actions (login required)

View Item View Item