HUBUNGAN ANTARA KEPATUHAN KONSUMSI OBAT DENGAN KONTROL TEKANAN DARAH DAN KUALITAS HIDUP PASIEN HIPERTENSI

Ariani, Siska Nabila (2024) HUBUNGAN ANTARA KEPATUHAN KONSUMSI OBAT DENGAN KONTROL TEKANAN DARAH DAN KUALITAS HIDUP PASIEN HIPERTENSI. Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.

[img] Text
pernyataan_publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (393kB)
[img]
Preview
Text
30902000205_fullpdf.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Latar Belakang : Hipertensi merupakan merupakan penyakit kronik yang tidak dapat disembuhkan dan membutuhkan pengobatan seumur hidup. Pada penderita hipertensi dibutuhkan kepatuhan dalam menjalankan pengobatan agar dapat meminimalisir dampak yang ditimbulkan sehingga dapat mempengaruhi pada kualitas hidup penderita. Tujuan : Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis hubungan kepatuhan konsumsi obat dengan kontrol tekanan darah dan kualitas hidup pada pasien hipertensi. Metode : Jenis penelitian dengan pendekatan cross sectional. Sampel yang digunakan adalah penderita Hipertensi di Puskesmas Tlogosari Kulon dan Puskesmas Bangetayu Semarang sebanyak 55 Responden. Uji korelasi yang digunakan pada penelitian ini adalah uji contingency coefficiency dan uji gamma dengan kriteria berusia lebih dari 18 tahun dengan mendapatkan terapi farmakologi. Hasil : Nilai korelasi kepatuhan konsumsi obat dengan kontrol tekanan darah sebesar 0,494 artinya semakin pasien patuh konsumsi obat maka tekanan darah semakin terkontrol. Nilai korelasi kepatuhan konsumsi obat dengan kualitas hidup sebesar 0,609 artinya semakin patuh konsumsi obat maka semakin tinggi kualitas hidup. Simpulan : Disimpulkan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara kepatuhan konsumsi obat dengan kontrol tekanan darah (p=0,0001), hubungan antara kepatuhan konsumsi obat dengan kualitas hidup (p=0,0001). Semakin patuh seseorang dalam konsumsi obat sehingga tekanan darah terkontrol dan meningkatkan kualitas hidup. Kata Kunci : kepatuhan konsumsi obat, kontrol tekanan darah, kualitas hidup

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Ilmu Keperawatan
Fakultas Ilmu Keperawatan > Ilmu Keperawatan
Depositing User: Pustakawan 1 UNISSULA
Date Deposited: 30 Apr 2024 02:09
Last Modified: 30 Apr 2024 02:09
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/33587

Actions (login required)

View Item View Item