PROBLEMATIKA PRAKTIK PENDIDIKAN DUA ATAP (Studi Kasus di Pondok Pesantren Al Hidayah Pucakwangi dan MA NU 08 Pageruyung, Kendal, Jawa Tengah)

ZAKIYAH, INDI AFIDATUZ (2023) PROBLEMATIKA PRAKTIK PENDIDIKAN DUA ATAP (Studi Kasus di Pondok Pesantren Al Hidayah Pucakwangi dan MA NU 08 Pageruyung, Kendal, Jawa Tengah). Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.

[img]
Preview
Text
Magister Pendidikan Agama Islam_21502100011_fullpdf.pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text
Magister Pendidikan Agama Islam_21502100011_pernyataan_publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (47kB)

Abstract

Tesis ini bertujuan untuk mendalami dan menganalisis problematika praktik pendidikan dua atap di Pondok Pesantren Al Hidayah Pucakwangi dan MA NU 08 Pageruyung, Kendal, Jawa Tengah. Pendidikan dua atap yang dimaksud adalah menjalani pendidikan pesantren dan sekolah formal secara bersamaan namun berbeda institusi, berbeda kepemimpinan, dan juga kurikulum. Studi kasus dilakukan untuk memahami kelebihan, kekurangan, kendala, dan dampak dari pendekatan pendidikan di dua institusi tersebut. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan teknik wawancara, observasi, dan analisis dokumen. Peneliti menggunakan desain penelitian studi kasus dalam arti penelitian difokuskan pada satu fenomena saja yang dipilih dan ingin dipahami secara mendalam, dengan mengabaikan fenomena-fenomena lainnya. Dalam penelitian ini difokuskan pada problematika praktik pendidikan di dua atap, yaitu di Pondok Pesantren Al Hidayah Pucakwangi dan MA NU 08 Pageruyung Kendal. Hasil penelitian mengidentifikasi beberapa kelebihan pendidikan dua atap diantaranya : 1) Pemahaman ilmu agama yang lebih, 2) Mengurangi efek pergaulan bebas, 3) Karakter dan etika yang kuat, 4) Hubungan social, 5) keseimbangan pendidikan, 6) Kemandirian. Sedangkan kekurangan dan juga kendala yang muncul :1) Beban belajar yang tinggi, 2) Konflik jadwal, 3) Manajemen waktu, 4) Keterbatasan aktifitas ekstrakulikuler, 5) Jauh dari keluarga, 6) Ketertinggalan terhadap teknologi. Adapun Upaya peningkatan kualitas pendidikan di dua atap ini antara lain : 1) Kerjasama dalam komunikasi, 2) Kerjasama dalam hal teknologi pendidikan, 3) Kerjasama dalam hal waktu belajar, 4) Kerjasama dalam hal Psikologis. Kata Kunci : Pendidikan dua atap, Pendidikan Pesantren, Pendidikan Formal

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
Divisions: Pascasarjana
Pascasarjana > Magister Pendidikan Islam
Depositing User: Pustakawan 4 UNISSULA
Date Deposited: 13 Jan 2024 01:54
Last Modified: 13 Jan 2024 01:54
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/32938

Actions (login required)

View Item View Item