Atika, Azah (2023) PENGARUH CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY, GOOD CORPORATE GOVERNANCE, INTELLECTUAL CAPITAL DAN LEVERAGE TERHADAP KINERJA KEUANGAN PADA PERUSAHAAN PERTAMBANGAN DI BEI. Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung.
Text
Akuntansi_31402100139_fullpdf.pdf Download (1MB) |
|
Text
Akuntansi_31402100139_pernyataan_publikasi.pdf Restricted to Registered users only Download (103kB) |
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji mengenai pengaruh dari corporate social responsibility, good corporate governance, intellectual capital dan leverage terhadap kinerja keuangan pada perusahaan pertambangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Populasi penelitian adalah seluruh perusahaan pertambangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia 2019-2021 sebanyak 51 perusahaan. Teknik pengambilan sampel adalah dengan cara purposive sampling sesuai dengan kriteria yang telah ditentukan, jumlah sampel yang memenuhi kriteria sebanyak 27 perusahaan dengan tahun pengamatan 3 tahun. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi linear berganda. Nilai Adjusted R-Square sebesar 79,5%. Hal ini menunjukkan bahwa variabel bebas mempunyai pengaruh terhadap kinerja keuangan perusahaan pertambangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia sebesar 79,5% sisanya sebesar 20,5% dipengaruhi oleh variabel lain yang belum diteliti dalam penelitian ini. Hasil uji t menunjukkan bahwa variabel corporate social responsibility, good corporate governance, intellectual capital dan leverage berpengaruh positif signifikan terhadap kinerja keuangan. Sedangkan uji F secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja keuangan. Kata Kunci: Corporate Social Responsibility, Good Corporate Governance, Intellectual Capital, Leverage, dan Kinerja Keuangan
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting |
Divisions: | Fakultas Ekonomi Fakultas Ekonomi > Akuntansi |
Depositing User: | Pustakawan 4 UNISSULA |
Date Deposited: | 19 Oct 2023 06:30 |
Last Modified: | 19 Oct 2023 06:30 |
URI: | http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/32071 |
Actions (login required)
View Item |