Novitasari, Lutfia Hanna (2023) ANALISIS HUKUM TERHADAP PERNIKAHAN DINI DAN PERMASALAHANNYA (Studi Kasus di Desa Ketangirejo Kecamatan Godong Kabupaten Grobogan). Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.
Text
Ilmu Hukum_30302000344_fullpdf.pdf Download (1MB) |
|
Text
Ilmu Hukum_30302000344_pernyataan_publikasi.pdf Restricted to Registered users only Download (163kB) |
Abstract
Pernikahan dini merupakan pernikahan yang dilakukan oleh seseorang yang berusia remaja atau dibawah usia yang tidak sesuai dengan ketentuan Undang-undang. Adapun menurut Undang-Undang Nomor 16 Tahun 2019 atas Perubahan Tentang Undang-Undang Nomor 1 Tahun 1974 bahwa usia nikah adalah 19 Tahun. Sehingga pernikahan dini ini banyak menimbulkan permasalahan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ketentuan perkawinan menurut sistem hukum yang berlaku di Indonesia, mengetahui akibat hukum yang ditimbulkan dari adanya pernikahan dini serta implementasi Pasal 7 ayat (1) Undang-Undang Nomor 16 Tahun 2019 tentang Perubahan Atas Undang-Undang Nomor 1 Tahun 1974 di Desa Ketangirejo Kecamatan Godong Kabupaten Grobogan. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan yuridis sosiologis, spesifikasi penelitian ini adalah deskriptif dengan sumber datanya berasal dari data primer dan sekunder, teknik pengumpulan data yang terdiri dari data primer yang diperoleh langsung di masyarakat dan data sekunder yang diperoleh dari studi kepustakaan serta penelusuran di internet (browsing), dan metode analisa data yang digunakan adalah metode kualitatif. Hasil penelitian adalah: 1) Ketentuan dari sistem hukum di Indonesia berbeda beda tetapi ketiga sistem hukum yang ada di Indonesia harus menganut pada sistem hukum nasional yang sesuai dengan Undang-Undang Nomor 16 Tahun 2019 tentang Perubahan Atas Undang-Undang Nomor 1 Tahun 1974. 2) Akibat Hukum yang ditimbulkan dari pernikahan dini yaitu status perkawinan, kedudukan anak, kedudukan harta kekayaan, cakap melakukan tindakan hukum, dan perceraian. 3) Upaya Pencegaha Perkawinan dini di Desa Ketangirejo masih belum terealisasi dengan baik. Permasalahan tersebut di pengaruhi oleh faktor penghambat yaitu lingkungan, ekonomi, dan sosial Kata Kunci : Pernikahan dini, Akibat Hukum, Faktor Penghambat.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | K Law > K Law (General) |
Divisions: | Fakultas Hukum Fakultas Hukum > Ilmu Hukum |
Depositing User: | Pustakawan 5 UNISSULA |
Date Deposited: | 18 Oct 2023 02:18 |
Last Modified: | 18 Oct 2023 02:18 |
URI: | http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/31879 |
Actions (login required)
View Item |