Nugraha, Rorys Adi (2021) ANALISIS PENYELENGGARAAN PELAYANAN PUBLIK PADA KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAK ASASI MANUSIA JAWA TENGAH BERDASARKAN UNDANG-UNDANG NOMOR 25 TAHUN 2009 TENTANG PELAYANAN PUBLIK. Masters thesis, UNIVERSITAS ISLAM SULTAN AGUNG.
Text
20301900180_fullpdf.pdf Download (1MB) |
|
Text
pernyataan_publikasi.pdf Restricted to Registered users only Download (88kB) |
Abstract
Pelayanan publik merupakan salah satu perwujudan dari fungsi pada aparatur negara sebagai abdi masyarakat, pelayanan publik dimaksudkan untuk mensejahterahkan masyarakat atau warga negara. Pelayanan publik yang profesional, itu artinya pelayanan publik yang bercirikan oleh adanya akuntabilitas dan responsibilitas dari pemberi layanan (aparatur pemerintah). Penelitian ini bertujuan untuk melakukan analisis atas kesesuaian antara penyelenggaraan pelayanan publik oleh Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah dengan ketentuan sebagaimana diatur dalam Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2009 tentang Pelayanan Publik. Melalui hasil analisis tersebut diharapkan dapat digunakan sebagai bahan pertimbangan dalam upaya meningkatkan kualitas pelayanan publik baik dari sisi penyelenggara pelayanan maupun pelayanan yang diberikan kepada penerima layanan. Adapun hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penyelenggaraan pelayanan pada Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah telah dilakukan berdasarkan ketentuan sebagaimana diatur dalam Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2009 tentang Pelayanan Publik. Unsur penyelenggara maupun penyelenggaraannya telah memenuhi standar pelayanan publik yang ditetapkan oleh Kepala Kantor Wilayah sebagai penanggung jawab penyelenggaraan pelayanan publik pada Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah. Kata kunci: Pelayanan Publik, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | K Law > K Law (General) |
Divisions: | Pascasarjana Pascasarjana > Magister Ilmu Hukum |
Depositing User: | Pustakawan 3 UNISSULA |
Date Deposited: | 30 Aug 2023 06:52 |
Last Modified: | 30 Aug 2023 06:52 |
URI: | http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/30790 |
Actions (login required)
View Item |