Zaen, Irkham Rafi (2023) PENGARUH PEMBERIAN PROBIOTIK LACTOBACILLUS BREVIS TERHADAP EKSPRESI IL-17 PADA BRONKUS TIKUS ASMA KRONIK (Studi Eksperimental pada Tikus Sprague-Dawley). Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.
Text
publikasi.pdf Restricted to Registered users only Download (72kB) |
|
Text
30101800084_fullpdf.pdf Download (2MB) |
Abstract
Asma adalah peradangan kronis dan obstruksi saluran pernapasan bawah, jenis pengobatan standar memiliki efek samping, sehingga perlu terapi alternatif dengan probiotik. Lactobacillus brevis merupakan bakteri gram positif yang dapat mengurangi keparahan hipersensitivitas tipe-I. Interleukin-17 berperan menentukan derajat keparahan asma. Interleukin-17 juga berperan dalam airway remodelling serta kontraksi otot polos. Tujuan penelitian mengetahui pengaruh pemberian Lactobacillus brevis pada ekspresi IL-17 pada bronkus tikus asma kronik. Penelitian eksperimental dengan post test only control group design. Subjek penelitian berjumlah 18 tikus Sprague Dawley betina dirandomisasi dan dibagi menjadi tiga kelompok (K): (K-) tikus kontrol, (K+) tikus model asma kronik, (Kp) tikus model asma kronik + Lactobacillus brevis. Sensitasi asma dengan 10µg OVA + 1mg Al(OH)3 melalui injeksi intraperitoneal di hari ke-0 dan hari ke-14 dilanjut dengan inhalasi OVA 3x/minggu dari hari ke 21-63. Lactobacillus brevis dengan dosis 2×108 cfu/ml diberikan setiap hari dari hari ke 21-63. Ekspresi IL-17 diperiksa dari jaringan bronkus dengan pewarnaan imunohistokimia dan dinilai menggunakan metode hotspot score. Data di analisis dengan uji One-way ANOVA. Hasil rerata ekspresi IL-17 yaitu (K-) 1,83 ± 2,56; (K+) 60,33 ± 43,98; (Kp) 16,17 ± 12,76. Hasil uji One-way ANOVA (p<0,05) menunjukkan perbedaan dengan nilai signifikansi 0,001. Hasil uji Post Hoc LSD (p<0,05) menunjukkan perbedaan bermakna antar semua kelompok yaitu nilai signifikansi (K-) dengan (K+) 0,001; (K-) dengan (Kp) 0,030; dan (K+) dengan (Kp) 0,004. Kesimpulan penelitian ini Lactobacillus brevis berpengaruh secara signifikan terhadap ekspresi IL-17 pada bronkus tikus asma kronik. Kata kunci : Lactobacillus brevis, Ovalbumin (OVA), Alumunium Hidroksida (Al(OH)3), Interleukin-17 (IL-17), Asma
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) |
Divisions: | Fakultas Kedokteran Fakultas Kedokteran > Pendidikan Dokter dan Program Profesi Dokter |
Depositing User: | Pustakawan Reviewer UNISSULA |
Date Deposited: | 22 Aug 2023 03:13 |
Last Modified: | 22 Aug 2023 03:13 |
URI: | http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/30680 |
Actions (login required)
View Item |