PERAN GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM PEMBINAAN IBADAH PESERTA DIDIK DI MI MIFTAHUS SHIBYAN 01 GENUKSARI SEMARANG

SALAM, RISMA ILMIAH (2023) PERAN GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM PEMBINAAN IBADAH PESERTA DIDIK DI MI MIFTAHUS SHIBYAN 01 GENUKSARI SEMARANG. Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung.

[img] Text
Pendidikan Agama Islam_31501900114_fullpdf.pdf

Download (3MB)
[img] Text
Pendidikan Agama Islam_31501900114_pernyataan_publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (52kB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan peran guru Pai sebagai edukator, motivator, evaluator dalam Pembinaan Ibadah di MI Miftahus Shibyan 01 Genuksari semarang. Pada penelitian ini aspek yang di amati adalah mengenai peran guru Pai terhadap pembinaan Ibadah peserta didik yaitu meliputi peran guru sebagai edukator, evaluator dan motivator yang tentunya ketiga peran tersebut tidak dapat lepas dari proses pembinaan ibadahnya. Metode penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data ini menggunakan teknik Observasi, Wawancara dan dokumentasi. Analisa data dalam penelitian ini yaitu menggunakan teknik analisis yang di kemukakan oleh Milles & Huberman yang meliputi reduksi data, penyajian data, dan kesimpulan. Hasil dari penelitian ini dapat di simpulkan sebagai berikut : 1. Peran guru sebagai edukator yaitu dimana guru Pai ini memiliki tanggung jawab yang sangat besar kepada peserta didik untuk memberikan pemahaman teori maupun praktek dan tentunya tidak hanya pada pemahaman saja melaikan juga membina peserta didik agar mereka bertanggung jawab kepada dirinya sendiri dalam hal beribadah, 2. Peran guru sebagai motivator di sini guru pai selalu memberikan motivasi, mendorong, menyemangati setiap pengamalan ibadahnya agar terus giat dan rajin menjalankan segala hal ibadah lainya, 3. Peran guru sebagai evaluator yaitu dimana seorang guru Pai selalu mengevaluasi bentuk pengamalan ibadah peserta didik, guru pai senantiasa selalu memberikan teguran kepada peserta didik yang belum benar dalam bentuk pengamalan ibadahnya. Dari ketiga hasil penelitian tersebut sudah ssangat efektif karena peserta didik sudah sangat baik pemahannya tentang ibadah, sangat bersemangat dalam bentuk penagamalannya maupun hafalanya. Kata kunci : Peran Guru, Pembinaan Ibadah

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
Divisions: Fakultas Agama Islam
Fakultas Agama Islam > Tarbiyah (Pendidikan Agama Islam)
Depositing User: Pustakawan 4 UNISSULA
Date Deposited: 10 Aug 2023 03:59
Last Modified: 10 Aug 2023 03:59
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/30431

Actions (login required)

View Item View Item