KUSUMANINGRUM, TYAS (2023) HUBUNGAN TINGKAT PENGAWASAN ORANG TUA DENGAN TINGKAT NARKOLEMA PADA REMAJA DALAM MENGGUNAKAN MEDIA INTERNET DI DESA GEDONG. Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.
Text
Ilmu Keperawatan_30901900231_fullpdf.pdf Download (1MB) |
|
Text
Ilmu Keperawatan_30901900231_pernyataan_publikasi.pdf Restricted to Registered users only Download (59kB) |
Abstract
Latar belakang : Internet merupakan salah satu kemajuan teknologi yang dekat dengan masyarakat, informasi apapun bisa diakses melalui internet termasuk informasi pornografi. Remaja yang sering mengakses situs pornografi akan menyebabkan kecanduan, hal ini dikenal dengan istilah narkolema. Pengawasan orang tua menjadi penting dalam hal mengawasi remaja menggunakan internet agar terhindar dari dampak negatif yang ditimbulkan oleh kemajuan teknologi ini. Tujuan : Mengetahui hubungan antara tingkat pengawasan orangtua dengan tingkat narkolema pada remaja dalam menggunakan media internet. Metode : Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan cross sectional. Sampel yang digunakan sebanyak 82 di Desa Gedong Kabupaten Semarang. Pengambilan sampel menggunakan teknik konsekutif sampling. Instrument untuk mengukur tingkat pengawasan orang tua menggunakan kuesioner Monitoring of Adolecent Internet Use, sedangkan untuk mengukur tingkat narkolema menggunakan kuesioner cyber pornography addiction test. Uji korelasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji Pearson Product Moment. Hasil : Penelitian ini didapatkan sebagian besar remaja berusia 20 tahun sebanyak 25 responden (30,5%), rata- rata berjenis kelamin laki-laki sebanyak 51 responden atau (62,2%), dengan tingkat pendidikan sebagian besar S1/D3 sebanyak 49 responden atau (59,8%). Tingkat pengawasan orang tua pada kategori cukup sebanyak 62 responden atau (75,6%) dan tingkat narkolema pada kategori rendah sebanyak 74 responden atau (90,2%). Hasil Pearson Product Moment didapatkan nilai p value = 0,03 (p<0.5) dengan nilai korelasi sebesar -0,236. Simpulan : Ada hubungan yang signifikan antara tingkat pengawasan orang tua dengan tingkat narkolema pada remaja dengan keeratan hubungan pada kategori rendah. Kata kunci : Narkolema, Pengawasan orang tua, Remaja Daftar Pustaka : 30 (2013-2021)
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RT Nursing |
Divisions: | Fakultas Ilmu Keperawatan Fakultas Ilmu Keperawatan > Ilmu Keperawatan |
Depositing User: | Pustakawan 5 UNISSULA |
Date Deposited: | 01 Aug 2023 02:17 |
Last Modified: | 01 Aug 2023 02:17 |
URI: | http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/30153 |
Actions (login required)
View Item |