Abednego, Bimo Bramantyo (2023) PENINGKATAN CUSTOMER SATISFACTION MELALUI PERAN CUSTOMER PARTICIPATION DAN VALUE CO-CREATION. Masters thesis, Universitas Islam Sultan Agung.
Text
Magister Manajemen_20402000089_fullpdf.pdf Download (2MB) |
|
Text
Magister Manajemen_20402000089_pernyataan_publikasi.pdf Restricted to Registered users only Download (235kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran customer participation dan value co-creation dalam meningkatkan customer satisfaction. Pentingnya kepuasan mahasiswa dalam menyelesaikan proses studinya dengan cara menciptakan nilai dalam proses pendidikan. Proses penciptaan nilai dalam proses pendidikan membutuhkan partisipasi antara mahasiswa dengan pengajar mencakup berbagai perilaku, dan masing-masing memiliki perilaku yang berbeda peran penting dalam penciptaan persepsi pelanggan tentang proses dan hasil nilai yang terkait dengan konteks layanan tertentu. Khususnya, adanya information sharing, responsible behavior, dan voluntary in-role feedback memiliki peran lebih penting dalam layanan pendidikan untuk mencapai kepuasan mahasiswa pada proses studi di ranah pendidikan tinggi. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan menggunakan purposive sampling sebagai teknik pengabilan sampel penelitian. Responden yang digunakan dalam penelitian adalah 100 mahasiswa akhir di instansi perguruan tinggi yang ada di Kota Semarang, yaitu Universitas Islam Sultan Agung Semarang, Universitas Diponegoro, Univeristas Dian Nuswantoro, Universitas Semarang, dan Universitas Wahid Hasyim. Teknik analisis data yang digunakan adalah Smart PLS tipe 3.3. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa customer participation yaitu informatin sharing, responsible behavior, dan voluntary in-role feedback memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap value co-creation. Penelitian ini juga menunjukkan bahwa value co-creation memiliki pengaruh yang positif dan signifikan customer satisfaction. Kata Kunci : customer participation, information sharing, responsible behavior, voluntary in-role feedback, customer satisfaction
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management |
Divisions: | Pascasarjana Pascasarjana > Magister Manajemen |
Depositing User: | Pustakawan 4 UNISSULA |
Date Deposited: | 31 Jul 2023 01:43 |
Last Modified: | 31 Jul 2023 01:43 |
URI: | http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/30076 |
Actions (login required)
View Item |