Peningkatan Kinerja Keuangan Daerah Dalam Konteks Pemanfaatan Sistem Informasi Manajemen Daerah (SIMDA) Pada SKPD Kabupaten Buton Utara

Dharma, Sitti (2015) Peningkatan Kinerja Keuangan Daerah Dalam Konteks Pemanfaatan Sistem Informasi Manajemen Daerah (SIMDA) Pada SKPD Kabupaten Buton Utara. Masters thesis, Fakultas Ekonomi UNISSULA.

[img]
Preview
Text
cover.pdf

Download (115kB) | Preview
[img]
Preview
Text
abstrak.pdf

Download (89kB) | Preview
[img]
Preview
Text
daftar isi.pdf

Download (88kB) | Preview
[img]
Preview
Text
daftar pustaka.pdf

Download (241kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh kualitas sumber daya manusia dan kualitas anggaran terhadap kinerja keuangan daerah. Disamping itu, penelitian ini juga bertujuan untuk menguji pengaruh variabel moderasi Sistem Informasi Manajemen Daerah (SIMDA) pada hubungan antara kualitas sumber daya manusia dan kualitas anggaran terhadap kinerja keuangan daerah. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh SKPD Kabupaten Buton Utara yang berjumlah 34. Pengambilan sampel menggunakan teknik sensus yaitu seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Kabupaten Buton Utara dijadikan sebagai sampel.Dari 34 kuesioner yang disebarkan, hanya 32 Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) yang mengembalikan kuesioner). Untuk menguji hipotesis menggunakan analisis regresi linear berganda (multiple linear regression) dengan aplikasi program Partial Least Square (PLS). Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Kualitas sumber daya manusia berpengaruh positif signifikan terhadap kinerja keuangan daerah, (2) Kualitas anggaranberpengaruh positif signifikan terhadap kinerja keuangan daerah, (3) Sistem Informasi Manajemen Daerah (SIMDA) berpengaruh positif signifikan dalam memoderasi pengaruh kualitas sumber daya manusia terhadap kinerja keuangan daerah, (4) Sistem Informasi Manajemen Daerah (SIMDA) berpengaruh positif signifikan dalam memoderasi pengaruh kualitas anggaran terhadap kinerja keuangan daerah. Kata Kunci: Kualitas Sumber Daya Manusia, Kualitas Anggaran, Sistem Informasi Manajemen Daerah (SIMDA) dan Kinerja Keuangan Daerah.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Fakultas Ekonomi
Pascasarjana > Magister Manajemen
Depositing User: Pustakawan Reviewer UNISSULA
Date Deposited: 26 Jan 2016 09:03
Last Modified: 26 Jan 2016 09:03
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/2751

Actions (login required)

View Item View Item