PERAN ISTRI TERHADAP PENGAMBILAN KEPUTUSAN DI DALAM KELUARGA (STUDI PEGAWAI PEMERINTAHAN KOTA SEMARANG)

Furiyah, Alfi (2022) PERAN ISTRI TERHADAP PENGAMBILAN KEPUTUSAN DI DALAM KELUARGA (STUDI PEGAWAI PEMERINTAHAN KOTA SEMARANG). Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung.

[img] Text
30501800009_fullpdf.pdf

Download (1MB)
[img] Text
publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (62kB)

Abstract

Pengambilan keputusan merupakan sebuah proses terwujud yang terjadi di dalam keluarga serta merupakan sebuah hasil interkasi peranan anggota keluarga untuk mempengaruhi satu sama lain. Dengan memahami pola pengambilan keputusan dalam keluarga, juga dapat diketahui pengaruh yang terjadi pada suatu saat nanti. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang melatarbelakangi istri dalam mengambil keputusan keluarga dan peran istri terhadap pengambilan keputusan dalam keluarga, dengan melihat karakteristik sorang istri di lokasi penelitian, seperti pekerjaan, usia, lama bekerja dan pendidikan. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif, dan rancangan yang digunakan adalah deskripsi. Populasinya adalah pegawai PNS Kecamatan Genuk dan Kelurahan sekecamatan Genuk. Teknik pengambilan sampel menggunakan Sampling Purposive, yang diperoleh sebanyak 56 responden. Pengumpulan data menggunakan survey kuesioner. Kemudian data dianalisis menggunakan SPSS versi 21. Hasil penelitian menunjukkan bahwa karakteristik seorang istri berpengaruh terhadap pengambilan keputusan keluarga di sector domestic, factor yang sangat berpengaruh adalah factor lama bekerja, bahwa semakin lama seseorang bekerja, maka semakin luas konteks pemikirannya, peran istri terhadap pengambilan keputusan domestic yakni peran istri dalam perencanaan makanan meliputi perencanaan menu makan dan cara mengolah serta penyajiannya, pendidikan anak, keputusan menabung, perencaan penggunaan, pengadaan perlengkapan rumah, kesehatan keluarga, reproduksi, serta memilih tempat berlibur. Kata kunci: Peran istri, domestic public, pengambilan keputusan

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
Divisions: Fakultas Agama Islam
Fakultas Agama Islam > Syari'ah (Ahwal Syakhshiyah)
Depositing User: Pustakawan 1 UNISSULA
Date Deposited: 23 Jan 2023 06:44
Last Modified: 23 Jan 2023 06:44
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/27494

Actions (login required)

View Item View Item