Syahputra, Aulya Firizky (2022) STRATEGI PEMBELAJARAN PAI DI SD SUPRIYADI. Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung.
Text
31501502192_fullpdf.pdf Download (2MB) |
|
Text
publikasi.pdf Restricted to Registered users only Download (212kB) |
Abstract
Penelitian dilakukan untuk mendeskripsikan bagaimana strategi pembelajaran PAI di SD Supriyadi. Terdapat tiga rumusan masalah yang diangkat yakni ;(1) Bagaimana proses pembelajaran PAI di SD Supriyadi, (2) Bagaimana strategi pembelajaran guru PAI di SD Supriyadi. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan yang bersifat kualitatif dengan metode pengambilan data wawancara, observasi dan dokumentasi, berlokasi di SD Supriyadi Semarang. Hasil penelitian menjelaskan bahwa proses pembelajaran PAI di SD Supriyadi meliputi pertama perencanaan pembelajaran yang dilakukan dengan membuat silabus dan RPP sebelum melaksanakan pembelajaran. Kedua pelaksanaan pembelajaran yang terdiri dari tiga tahap yaitu kegiatan pendahuluan, kegiatan inti dan kegiatan penutup. Ketiga penilaian pembelajaran yang meliputi tiga aspek yaitu penilaian sikap, pengetahuan dan ketrampilan. Sedangkan strategi pembelajaran guru PAI di SD Supriyadi meliputi pertama blended learning yang dilakukan dengan cara pembelajaran tradisional dan pembelajaran modern, kedua pemberian tugas kepada siswa baik tugas individu maupun tugas kelompok, ketiga web based learning (WBL) yang dilakukan baik ketika pembelajaran di sekolah dengan mengerjakan tugas melalui google form ataupun pembelajaran yang dilakukan secara online, dengan cara mengerjakan tugas melalui google form, keempat pembelajaran sistem online yang dilakukan ketika pandemi covid-19 dan dilakukan dengan jarak jauh. Kata Kunci : Strategi ; Pendidikan Islam; Pembelajaran PAI
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Agama Islam Fakultas Agama Islam > Tarbiyah (Pendidikan Agama Islam) |
Depositing User: | Pustakawan 1 UNISSULA |
Date Deposited: | 19 Jan 2023 06:34 |
Last Modified: | 19 Jan 2023 06:34 |
URI: | http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/27234 |
Actions (login required)
View Item |