Pratiwi, Eny Haruming (2015) Faktor - Faktor Yang Mempengaruhi Praktek Perataan Laba Pada Perbankan Syariah Di Indonesia. Undergraduate thesis, Fakultas Ekonomi UNISSULA.
|
Text
Cover.pdf Download (1MB) | Preview |
|
|
Text
Abstrak.pdf Download (1MB) | Preview |
|
|
Text
Daftar Isi.pdf Download (95kB) | Preview |
|
|
Text
Daftar Pustaka.pdf Download (94kB) | Preview |
Abstract
Perataan laba merupakan salah satu pola dari manajemen laba. Manajemen berusaha menstabilkan (meratakan) laba perusahaan agar laba yang dihasilkan perusahaan terlihat stabil/ tidak fluktuatif. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor yang berpengaruh terhadap perataan laba di perbankan syariah Indonesia.Penelitian ini menggunakan 38 sampel laporan keuangan perusahaan perbankan syariah yang terdaftar di BEI dalam kurun waktu dimulai saat perusahaan berdiri hingga pelaporan keuangan tahun 2013 dengan metode seleksi purposive sampling. Penelitian ini menggunakan Indeks Eckel untuk mengklasifikasikan perusahaan yang melakukan atau tidak melakukan praktek perataan laba. Dan selanjutnya dihubungkan dengan Pencadangan Aktiva Tetap / Loan Loss Provision (LLP). Variabel-variabel yang digunakan dalam penelitian ini adalah Perataan Laba LLP, Total Pembiayaan (TF), Non Performing Financing (NPF), Profitabilitas (EBTP), Kecukupan Modal (CAR), Ukuran Perusahaan (Size), Umur Perusahaan (Age), Ukuran Dewan Komisaris(UDK) dan Ukuran Dewan Direksi (UDD). Analisa statistik yang digunakan pada penelitian ini adalah dengan uji statistik statistik deskriptif, analisis regresi Pada hasil analisis terhadap kedelapan variabel independen, ternyata hanya variabel Non Performing Financing (NPF) dan Ukuran Dewan Direksi (UDD) yang berpengaruh signifikan terhadap praktik perataan laba pada perbankan syariah di Indonesia . Sedangkan variabel Total Pembiayaan (TF), Profitabilitas (EBTP), Kecukupan Modal (CAR), Ukuran Perusahaan (Size), Umur Perusahaan (Age), Ukuran Dewan Komisaris(UDK) tidak berpengaruh signifikan terhadap praktik perataan laba. Pada analisis regresi, tidak ditemukan bahwa praktek perataan laba pada perbankan syariah di Indonesia berhubungan dengan Loan Loss Provision. Kata kunci: perataan laba, loan loss provision, total pembiayaan , non performing Financing , profitabilitas , kecukupan modal , ukuran perusahaan , umur perusahaan , ukuran dewan komisaris, ukuran dewan direksi . .
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HG Finance |
Divisions: | Fakultas Ekonomi Fakultas Ekonomi > Akuntansi |
Depositing User: | Pustakawan Reviewer UNISSULA |
Date Deposited: | 22 Jan 2016 02:50 |
Last Modified: | 22 Jan 2016 02:50 |
URI: | http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/2686 |
Actions (login required)
View Item |