HUBUNGAN PENGETAHUAN DENGAN KESIAPAN MENGHADAPI MENOPAUSE PADA WANITA USIA PREMENOPAUSE DI KELURAHAN SADENG GUNUNGPATI

Asmaradana, Kidung (2021) HUBUNGAN PENGETAHUAN DENGAN KESIAPAN MENGHADAPI MENOPAUSE PADA WANITA USIA PREMENOPAUSE DI KELURAHAN SADENG GUNUNGPATI. Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.

[img] Text
Ilmu Keperawatan_30901800102_fullpdf.pdf

Download (1MB)
[img] Text
Ilmu Keperawatan_30901800102_pernyataan_publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (48kB)

Abstract

Latar Belakang : Menopause merupakan tahap akhir dari kehidupan reproduksi pada wanita. Wanita pada tahap ini membutuhkan persiapan secara fisik, psikis, dan spiritual untuk menghadapi menopause. Salah satu faktor yang dapat mempengaruhi adalah pengetahuan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pengetahuan menopause dengan kesiapan menghadapi menopause pada wanita usia premenopause di Kelurahan Sadeng Gunungpati Semarang. Metode : Penelitian ini menggunakan desain kuantitatif dengan deskriptif korelasi dan pendekatan cross-sectional. Pengambilan sampel dilakukan secara purposive sampling dengan jumlah sampel sebanyak 72 responden. Data dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner modifikasi tentang pengetahuan menopause dan kesiapan yang diadopsi dari penelitian sebelumnya. Hasil : Hasil penelitian menunjukkan bahwa 56,9% wanita premenopause memiliki pengetahuan yang tinggi dan 15,3% siap menghadapi menopause. Uji korelasi spearmen Rho diperoleh nilai p-value 0,01 (p < 0,05) yang menunjukkan bahwa ada hubungan antara pengetahuan menopause dengan kesiapan menghadapi menopause pada wanita usia premenopause di Kelurahan Sadeng Gunungpati. Simpulan : Ada hubungan positif antara tingkat pengetahuan tentang menopause dengan kesiapan menghadapi menopause dengan keeratan hubungan kuat. Semakin baik tingkat pengetahuan tentang menopause maka semakin siap dalam menghadapi menopause Kata kunci : Pengetahuan, kesiapan, menopause, premenopause Daftar Pustaka : 39 (2015 – 2021)

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Ilmu Keperawatan
Fakultas Ilmu Keperawatan > Ilmu Keperawatan
Depositing User: Pustakawan 5 UNISSULA
Date Deposited: 13 Jan 2023 07:19
Last Modified: 13 Jan 2023 07:19
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/26675

Actions (login required)

View Item View Item