Mustika, Dalif Wahyu (2022) KORELASI ANTARA DIABETES TIPE 2 DENGAN KEJADIAN COVID-19 Studi Observasional pada Pasien Rawat Inap di Ruang Isolasi RS Islam Sultan Agung Semarang. Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung.
Text
30101800042_fullpdf.pdf Download (1MB) |
|
Text
publikasi.pdf Restricted to Registered users only Download (231kB) |
Abstract
SARS-Cov-2 (Severe Acute Respiratory Syndrome Coronaviruse-2) merupakan virus yang menyebabkan COVID-19 sejak Desember 2019. Gejala-gejala pada COVID-19 dapat diperparah dengan adanya komorbid yang menyertai, salah satunya yaitu diabetes tipe 2. Pengaturan glikemik yang buruk pada pasien diabetes menyebabkan mudahnya terjadi infeksi. Selain itu, pada pasien COVID-19 dengan komorbid diabetes akan terjadi badai sitokin yang memperparah gejala COVID-19. Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui apakah ada korelasi antara Diabetes Tipe 2 dengan Kejadian COVID-19 di RS IslamSultan Agung Semarang. Penelitian analitik observasional dengan rancangan cross sectional ini menggunakan data Rekam Medis pasien rawat inap COVID-19 sebagai subjek . Subjek penelitian terdiri dari kelompok pasien dengan RT-PCR positif dan RT-PCR negatif dengan penyakit penyerta diabetes tipe 2 . Jumlah sampel yang diteliti sebanyak 97 pasien yang berasal dari data rekam medis RS IslamSultan Agung Semarang periode Juni 2021 sampai dengan Juli 2021. Hasil penelitian didapatkan angka kejadian Diabetes tipe 2 pada pasien dengan COVID-19 di RS IslamSultan Agung Semarang sebesar 56,6%. Hasil uji analisis menggunakan metode koefisien kontingensi dengan hasil p sebesar 0,839 (p > 0,05) . Kesimpulan penelitian secara statistik menunjukkan tidak terdapat korelasi antara diabetes tipe 2 dengan kejadian COVID-19 di RS IslamSultan Agung Semarang. Kata Kunci: Kejadian COVID-19, Diabetes Tipe 2, RSI Sultan Agung Semarang
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) |
Divisions: | Fakultas Kedokteran Fakultas Kedokteran > Pendidikan Dokter dan Program Profesi Dokter |
Depositing User: | Pustakawan 1 UNISSULA |
Date Deposited: | 29 Dec 2022 02:07 |
Last Modified: | 03 Apr 2024 02:17 |
URI: | http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/25424 |
Actions (login required)
View Item |