NISA, IDA CHOIROTUN (2011) TINGKAT PENGETAHUAN IBU HAMIL TENTANG PEMILIHAN PENOLONG PERSALINAN OLEH TENAGA KESEHATAN DI DESA MOJO KECAMATAN RINGINARUM KABUPATEN KENDAL. Diploma thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.
Text
993305305_fulltext.pdf Download (7MB) |
Abstract
Penolong persalinan oleh tenaga kesehatan dengan kompeten kebidanan adalah pelayanan persalinan yang aman yang dilakukan oleh tenaga kesehatan yang kompeten. Dalam program KIA dikenal beberapa jenis tenaga yang memberikan pertolongan persalinan kepada masyarakat, jenis tenaga tersebut adalah dokter spesialis kebidanan, dokter umum, bidan, perawat bidan. bertujuan untuk mengetahui gambaran tingkat pengetahuan ibu hamil tentang pemilihan penolong persalinan oleh tenaga kesehatan di Desa Mojo Kecamatan Ringinarum Kabupaten Kendal 2011. Ruang lingkup penelitian ini meliputi: ruang lingkup tempat yaitu di Cesa Mojo Kecamatan Ringinarum Kabupaten Kendal yaitu dari bulan Juli 2011 sampai bulan Agustus 2011. Tujuan untuk mengetahui gambaran tentang tingkat pengetahuan ibu hamil tentang pemilihan penolong persalinan oleh tenaga kesehatan dengan jumlah sampel 31 orang. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan metode cross sectional. lnstrumen yang digunakan adalah kuesioner. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa jumlah responden terbanyak pada kategori umur 20-35 tahun sebanyak 27 responden (87,10%). Mayoritas pendidikan SMP sebanyak 15 responden (46,39%). Berdasarkan pengetahuan ibu hamil termasuk dalam kategori tingkat pengetahuan cukup sebanyak 16 responden (51,16%). Diharapkan dapat digunakan sebagai dasar menyusun kebijakan terkait dengan program kesehatan ibu dan anak, salah satunya peningkatan cakupan persalinan oleh tenaga kesehatan sebesar 100% pada tahun 2011 dan mewajibkan semua persalinan di tolong oleh tenaga kesehatan ata kunci : lbu hamil, Pengetahuan, Pemilihan penolong persalinan oleh tenaga kesehatan
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RG Gynecology and obstetrics |
Divisions: | Fakultas Kedokteran Fakultas Kedokteran > Kebidanan |
Depositing User: | Pustakawan Reviewer UNISSULA |
Date Deposited: | 07 Jul 2022 06:28 |
Last Modified: | 07 Jul 2022 06:46 |
URI: | http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/24018 |
Actions (login required)
View Item |