PENGARUH MODEL DISCOVERY LEARNING TERHADAP KEMAMPUAN BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS V DI SDN 7 RANOMEETO

Rachmansyah, Abdul Chair (2021) PENGARUH MODEL DISCOVERY LEARNING TERHADAP KEMAMPUAN BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS V DI SDN 7 RANOMEETO. Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung.

[img] Text
COVER.pdf

Download (1MB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (250kB)
[img] Text
PERNYATAAN PUBLIKASI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (284kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (255kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (328kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (350kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (410kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (546kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (245kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (376kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (2MB)

Abstract

Rachmansyah, A.C. 2021. Pengaruh Model Discovery Learning Terhadap Kemampuan Belajar Matematika Siswa Kelas V di SDN 7 Ranomeeto. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Islam Sultan Agung Semarang. Pembimbing I: Jupriyanto, S.Pd., M.Pd. Pembimbing II: Sari Yustiana, S.Pd., M.Pd. Dalam proses pembelajaran guru menggunakan metode pembelajaran konvensional atau hanya menggunakan whatsapp group sehingga penjelasan terkait materi sangat minim sekali, sehingga siswanya menjadi pasif, banyak siswa yang tidak memperhatikan penjelasan guru dan kurangnya kemandirian belajar siswa, hal itu terlihat ketika guru menjelaskan dan memberikan soal, namun banyak siswa yang kurang percaya diri dalam mengerjakan soal sehingga selalu orangtuanya yang mengerjakan tugas yang diberikan dari guru. Selain itu, ditemukan pula pemanfaatan sumber belajar dan fasilitas belajar di sekolah masih kurang dan siswa tidak percaya diri dalam mengerjakan soal matematika. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model discovery learning terhadap kemampuan belajar matematika siswa pada materi volume bangun ruang kelas V SD N 7 Ranomeeto. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dalam bentuk Quasy Experimental Design (eksperimen semu). Desain yang digunakan dalam penelitian ini Nonrandomized pretest-posttest control group design. Hasil analisis data diperoleh kesimpulan bahwa Model discovery learning memberikan pengaruh yang lebih baik terhadap kemampuan belajar matematika siswa dibandingkan dengan pembelajaran konvensional. Hal ini dibuktikan dengan uji paired t-test hasil posttest kelas eksperimen bahwa nilai signifikansi menunjukan angka 0,00 < 0,05. Ini membuktikan bahwa terdapat pengaruh model discovery learning (X1) terhadap kemampuan belajar matematika siswa (Y1). Sedangkan paired t-test hasil posttest kelas kontrol dilihat bahwa nilai signifikansi menunjukkan angka 0,200 > 0,05. Ini membuktikan bahwa tidak terdapat pengaruh pembelajaran konvensional terhadap kemampuan belajar matematika siswa. Sementara itu, hasil dari uji independent test nilai signifikansi menunjukan angka 0,00 < 0,05. Ini membuktikan bahwa terdapat perbedaan rata-rata kemampuan belajar matematika di kelas eksperimen dan kelas kontrol setelah diberikan pembelajaran. Hal ini menunjukkan bahwa rata-kemampuan belajar matematika siswa di kelas eksperimen lebih baik dibandingkan dengan rata-rata kemampuan belajar matematika siswa di kelas kontrol. Kesimpulannya yaitu; 1) terdapat pengaruh model discovery learning terhadap kemampuan belajar matematika siswa kelas V SDN 7 Ranomeeto; dan 2) model discovery learning memberikan pengaruh yang signifikan terhadap kemampuan belajar matematika siswa kelas V SDN 7 Ranomeeto dibandingkan dengan pembelajaran konvensional. Kata Kunci: Discovery Learning, Kemampuan Belajar, Matematika

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Pustakawan 4 UNISSULA
Date Deposited: 12 Jan 2022 03:30
Last Modified: 12 Jan 2022 03:30
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/21499

Actions (login required)

View Item View Item