Efektivitas Dan Peran Satgas Pangan Polda Jawa Tengah Dalam Penegakan Hukum Di Bidang Pangan Di Wilayah Polda Jawa Tengah

PRAPTIWI, ANGGRIN GAYUH (2019) Efektivitas Dan Peran Satgas Pangan Polda Jawa Tengah Dalam Penegakan Hukum Di Bidang Pangan Di Wilayah Polda Jawa Tengah. Masters thesis, Universitas Islam Sultan Agung.

[img] Text
cover.pdf

Download (1MB)
[img] Text
abstrak.pdf

Download (92kB)
[img] Text
daftar isi.pdf

Download (102kB)
[img] Text
publikasi.pdf

Download (289kB)
[img] Text
bab I.pdf

Download (298kB)
[img] Text
bab II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (263kB)
[img] Text
bab III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (270kB)
[img] Text
bab IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (90kB)
[img] Text
daftar pustaka.pdf

Download (173kB)

Abstract

Kedaulatan pangan adalah hak negara dan bangsa yang secara mandiri menentukan kebijakan pangan yang menjamin hak atas pangan bagi rakyat dan yang memberikan hak bagi masyarakat untuk menentukan sistem pangan yang sesuai dengan potensi sumber daya lokal. Kedaulatan pangan merupakan konsep pemenuhan hak atas pangan yang berkualitas gizi baik dan sesuai secara budaya, diproduksi dengan sistem pertanian yang berkelanjutan dan ramah lingkungan. Rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu: efektivitas dan peran satgas pangan Polda Jawa Tengah dalam penegakan hukum di bidang pangan di wilayah hukum Polda Jawa Tengah yang berlaku saat ini dan Faktor-faktor yang berpengaruh terhadap efektivitas penegakan hukum di bidang pangan di wilayah hukum Polda Jawa Tengah yang berlaku saat ini dan efektivitas dan peran satgas pangan dalam penegakan hukum di bidang pangan di Kepolisian Republik Indonesia. Metode yang digunakan peneliti adalah pendekatan hukum secara yuridis sosiologis dan spesifikasi dalam penelitian ini adalah termasuk deskriptif analitis. Adapaun sumber dan jenis data dalam penelitian ini adalah data primer yang diperoleh dari studi lapangan wawancara dengan Kasubdit 1 Indagsi Ditreskrimsus Polda Jawa Tengah. Dan data sekunder diperoleh dari studi kepustakaan yang berkaitan dengan teori efektivitas hukum dan penegakan hukum. Berdasarkan hasil dari penelitian bahwa Melaksanakan tugas dan tanggung jawab jabatan sehari-hari ditunjuk sebagai Tim Satuan Tugas untuk melakukan penegakan hukum serta perbaikan sistem dalam rangka penanganan perkara mafia pangan yang sampai saat ini masih menjadi perhatian publik dengan kegiatan : mengawasi harga dan distribusi pangan; meminimalisasi aksi spekulan; memantau potensi munculnya praktik kartel; penindakan terhadap kegiatan yang bersifat penimbunan bahan pokok; penindakan kegiatan ilegal lain yang berhubungan dengan pangan (pengoplosan/penyimpangan pupuk, garam yodium di bawah standar, gula rafinasi, minyak goreng curah bekas pakai dan lain-lain). Penegakan hukum pemberantasan mafia impor pangan bukanlah hal yang mudah. Substansi hukum terkait dengan peraturan perundang-undangan. Maksud dari pembentukan Undang-Undang Pangan adalah sebagai landasan hukum bagi penyelenggaraan pangan yang mencakup perencanaan pangan, ketersediaan pangan, keterjangkauan pangan, konsumsi pangan dan gizi, kemanan pangan, kelembagaan pangan, peran serta masyarakat dan penyidikan. Budaya hukum ini terkait dengan kesadaran masyarakat dalam menaati hukum itu sendiri. Kesadaran masyarakat itu ditentukan oleh pengetahuan dan pemahaman masyarakat terhadap hukum. Melakukan pengawasan terhadap harga bahan pokok di pasar-pasar dan hasilnya dievaluasi setiap dua pekan. Evaluasi akan dilakukan untuk mengukur efektivitas dan manfaat dari peran Satgas Pangan. Kata kunci : Efektivitas, Peran, Satgas Pangan, Penegakan Hukum

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum
Pascasarjana > Magister Ilmu Hukum
Depositing User: Pustakawan 3 UNISSULA
Date Deposited: 24 Feb 2020 02:18
Last Modified: 24 Feb 2020 02:18
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/16310

Actions (login required)

View Item View Item