Yustiana Arie Suwanto, Yustiana Arie Suwanto (2019) PENGARUH EKSTRAK ALFALFA TERHADAP JUMLAH MAKROFAG, FIBROBLAS DAN KOLAGEN Penelitian Pada Tikus Putih Jantan Galur Wistar Yang Dibuat Luka Iris. Masters thesis, Universitas Islam Sultan Agung.
Text
Cover.pdf Download (1MB) |
|
Text
Abstrak.pdf Download (82kB) |
|
Text
Daftarisi.pdf Download (94kB) |
|
Text
publikasi.pdf Download (745kB) |
|
Text
babI.pdf Download (111kB) |
|
Text
babII.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) |
|
Text
babIII.pdf Restricted to Registered users only Download (385kB) |
|
Text
babIV.pdf Restricted to Registered users only Download (510kB) |
|
Text
babVI.pdf Restricted to Registered users only Download (67kB) |
|
Text
daftar_pustaka.pdf Download (117kB) |
|
Text
lampiran.pdf Download (7MB) |
|
Text
babV.pdf Restricted to Registered users only Download (18MB) |
Abstract
Latar Belakang : Luka iris diakibatkan oleh benda tajam. Perawatan luka yang baik bisa mempercepat penyembuhan luka. Pemberian antibiotik sering menimbulkan resistensi atau alergi. Berbeda dengan tanaman tradisional sedikit menimbulkan efek negatif. Penelitian sebelumnya, alfalfa punya efek antiinflamasi, mengandung senyawa aktif flavonoid, saponin, tanin. Tujuan : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh ekstrak alfalfa terhadap jumlah makrofag, fibroblas, dan kolagen pada luka iris tikus putih jantan Wistar. Metodologi : Penelitian ini adalah penelitian eksperimental dengan rancangan post test only control group design. Subyek penelitian berjumlah 50 ekor tikus jantan galur Wistar, dibagi secara acak menjadi 5 kelompok, yaitu K0 kontrol negatif (basis salep), K1 kontrol positif (gentamisin), dan P1,P2,P3 kelompok perlakuan ekstrak alfalfa secara berurutan 10%, 20%, dan 30%. Masing-masing kelompok terdiri dari 10 ekor. Penelitian dilakukan 2 kali terminasi untuk pengambilan jaringan kulit guna pemeriksaan histopatologi, yaitu hari ke-3 untuk mengetahui jumlah makrofag dan fibroblas dengan pewarnaan hematoksilin eosin dan hari ke-7 untuk jumlah kolagen dengan pewarnaan Sirius red. Data fibroblas diuji Anova dan dilanjutkan Post Hoc Tukey. Data makrofag dan kolagen diuji Kruskal Wallis dilanjutkan Mann-Whitney U. Hasil : Uji statistik menunjukkan bahwa jumlah makrofag (sig 0.011) dan ada perbedaan antara K0 dengan P1,P2,P3 dan K1 dengan P2. Hasil uji jumlah fibroblas (sig 0.010) dan ada perbedaan antara P3 dengan P1 dan K1. Adapun uji statistik jumlah kolagen menunjukkan bahwa (sig 0.00) dan ada perbedaan jumlah kolagen antara K0 dengan P1,P2,P3, dan K1 dengan P2,P3. Kesimpulan : Ekstrak alfalfa berpengaruh menurunkan jumlah makrofag dan fibroblas dan menaikkan jumlah kolagen, terutama pada ekstrak alfalfa dosis 20%. Kata kunci : alfalfa, makrofag, fibroblas, kolagen
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RS Pharmacy and materia medica |
Divisions: | Fakultas Kedokteran Pascasarjana > Magister Biomedik |
Depositing User: | Pustakawan Reviewer UNISSULA |
Date Deposited: | 09 Jan 2020 02:25 |
Last Modified: | 09 Jan 2020 02:25 |
URI: | http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/14536 |
Actions (login required)
View Item |