TINJAUAN YURIDIS PELAKSANAAN LELANG NONEKSEKUSI SECARA SUKARELA MELALUI BALAI LELANG SWASTA PT. TRIAGUNG LUMINTU DI SEMARANG

Sumarno, Agus (2018) TINJAUAN YURIDIS PELAKSANAAN LELANG NONEKSEKUSI SECARA SUKARELA MELALUI BALAI LELANG SWASTA PT. TRIAGUNG LUMINTU DI SEMARANG. Undergraduate thesis, Fakultas Hukum UNISSULA.

[img]
Preview
Text
COVER_1.pdf

Download (849kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK_1.pdf

Download (88kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI_1.pdf

Download (86kB) | Preview
[img]
Preview
Text
PUBLIKASI_1.pdf

Download (345kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (226kB) | Preview
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (372kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (211kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (94kB)
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA_1.pdf

Download (196kB) | Preview

Abstract

Perusahaan mengalami penurunan modal kerja sehingga diperlukan tambahan modal. Salah satu cara untuk menambah modal adalah menjual asset/barang yang dimiliki oleh perusahaan melalui penjualan secara lelang sukarela agar asset tersebut cepat terjual. Balai lelang merupakan tempat yang memberikan pelayanan lelang terhadap lelang noneksekusi sukarela. Sehingga perusahaan melaksanakan lelang noneksekusi secara sukarela melalui balai lelang swasta PT. Triagung Lumintu di Semarang. Tujuan penelitian ini adalah: 1) untuk mengetahui prosedur pelaksanaan lelang noneksekusi secara sukarela melalui balai lelang swasta PT. Triagung Lumintu di Semarang, 2) untuk mengetahui hambatan pelaksanaan lelang noneksekusi secara sukarela melalui balai lelang swasta PT. Triagung Lumintu di Semarang dan solusinya. Metode pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan metode yuridis sosiologis untuk mendekatkan pokok permasalahan digunakan spesifikasi penelitian bersifat deskriptif analitis. Dalam penelitian ini sumber data yang digunakan adalah data primer dan data sekunde. Data primer diperoleh dari wawancara, sedangkan data sekunder diperoleh dengan membaca dan mengkaji bahan-bahan kepustakaan yang setelah itu dianalisis menggunakan tiga (3) prosedur perolehan data yaitu 1) Reduksi data, 2) Penyajian data 3) Kesimpulan/verivikasi selama penelitian berlangsung. Berdasarkan hasil penelitian di Balai Lelang Swasta PT. Triagung Lumintu di Semarang prosedur pelaksanaan lelang noneksekusi secara sukarela meliputi 3 tahap yaitu: tahap pra lelang, tahap pelaksanaan lelang, dan tahap pasca lelang. Hambatan pelaksanaan lelang noneksekusi secara sukarela antara lain: biaya yang dikeluarkan pihak pembeli dan penjual mahal, kurang pemahaman masyarakat tentang lelang, harga barang/asset dengan kondisi fisik kurang sesuai, dan prosedur lelang yang panjang mengakibatkan lamanya proses lelang. Dan solusinya diantaranya: mengurangi besarnya tarif biaya administrasi dan imbalan jasa (fee) bagi balai lelang, upaya balai lelang mensosialisasi tentang lelang kepada masyarakat, dan penyederhanaan prosedur lelang. Kata kunci : Lelang, Noneksekusi, Sukarela

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum
Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Pustakawan 1 UNISSULA
Date Deposited: 30 Oct 2018 03:15
Last Modified: 30 Oct 2018 03:15
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/11848

Actions (login required)

View Item View Item