ASIH, JEMILATUN (2015) PENGARUH BERMAIN GAME ONLINE TERHADAP POLA MAKAN ANAK USIA SEKOLAH DI KELURAHAN JOMBLANG KOTA SEMARANG. Undergraduate thesis, Fakultas Ilmu Keperawatan UNISSULA.
|
Text
Cover.pdf Download (128kB) | Preview |
|
|
Text
Abstrak.pdf Download (13kB) | Preview |
|
|
Text
Daftar Isi.pdf Download (39kB) | Preview |
|
|
Text
Daftar Pustaka.pdf Download (45kB) | Preview |
Abstract
Latarbelakang : Kesenangan mengakses game online dengan penggunaan waktu yang dominan dalam sehari-hari akan menyisakan waktu yang sedikit bagi anak-anak untuk melakukan aktivitas yang lain seperti makan, minum, belajar dan berinteraksi dengan orang lain. Perubahan perilaku ini dapat menggangu kesehatan anak baik secara fisik maupun psikis. Dampak gangguan kesehatan fisik disebabkan oleh perubahan pola makan, dimana anak-anak yang tidak dapat mengatur waktu dengan baik menyebabkan perubahan pola makan yang tidak teratur sehingga dapat mengganggu kesehatan fisiknya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kecanduan game online terhadap pola makan anak usia sekolah di rw 02 kelurahan jomblang kota semarang. Metode : Desain dalam penelitian ini menggunakan Crossectional. Pengambilan sampel menggunakan konsekutif sampling dengan jumlah sampel sebanyak 30 responden. Instrumen yang digunakan berupa kuesioner pola makan anak dan kuesioner game online kemudian dianalisis menggunakan uji chi-square. Hasil : Anak yang bermain game online mayoritas pada kategori cukup yang berjumlah 20 responden (66.7%). Mayoritas responden memiliki pola makan pada kategori cukup yang berjumlah 17 responden (56.7%). Didapatkan hasil p= 0.007 dari hasil tersebut menunjukan bahwa p value < 0.05 Simpulan : Terdapat pengaruh kecanduan game online terhadap pola makan anak usia sekolah di RW 02 Keluraan Jomblang Kota Semarang. Kata kunci : Game online, pola makan anak
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RT Nursing |
Divisions: | Fakultas Ilmu Keperawatan Fakultas Ilmu Keperawatan > Keperawatan |
Depositing User: | Users 725 not found. |
Date Deposited: | 19 Feb 2016 07:27 |
Last Modified: | 19 Feb 2016 07:27 |
URI: | http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/3519 |
Actions (login required)
View Item |