Abhariyah, Nayirotul (2024) Hubungan Antara Harga diri, Keterlibatan Ayah dan Perilaku Agresif pada Siswa SMP Islam Sultan Agung 4 Semarang. Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.
Text
Psikologi_30702000147_fullpdf.pdf Download (2MB) |
|
Text
Psikologi_30702000147_pernyataan_publikasi.pdf Restricted to Registered users only Download (288kB) |
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah terdapat hubungan antara harga diri, keterlibatan ayah dengan perilaku agresif pada siswa SMP Islam Sultan Agung 4 Semarang. Metode penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan menggunakan 3 variabel yaitu harga diri, keterlibatan ayah, dan perilaku agresif. Populasi yang digunakan adalah siswa SMP Islam Sultan Agung 4 Semarang dengan jumlah 348 siswa. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah cluster random sampling, sehingga didapatkan jumlah responden sebanyak 98. Pengambilan data menggunakan tiga skala, yaitu skala perilaku agresif yang terdiri dari 36 aitem dengan reliabilitas 0,919, skala harga diri yang terdiri dari 25 aitem dengan reliabilitas 0,826, dan skala keterlibatan ayah dengan reliabilitas sebesar 0,949 yang terdiri dari 35 aitem. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi berganda untuk hipotesis pertama, dan analisis korelasi product moment dari Pearson untuk menguji hipotesis kedua dan ketiga Hasil penelitian menunjukkan bahwa hipotesis satu diterima dengan hasil R Square sebesar 0,353, F linear sebesar 25,894, dan nilai signifikansinya 0,000. Analisis hipotesis kedua menunjukkan hasil rxy = -0,594 dan taraf signifikansinya sebesar 0,000 (p <0,01) yang menunjukkan bahwa adanya hubungan berarah negatif secara signifikan antara harga diri dengan perilaku agresif. Hipotesis ketiga diterima dengan hasil rxy = -0,225 dan taraf signifikansinya sebesar 0,026 (p <0,05), yang berarti keterlibatan ayah dalam pengasuhan memiliki hubungan berarah negatif terhadap perilaku agresif. Kata Kunci: Harga diri, Keterlibatan ayah, Perilaku agresif.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology |
Divisions: | Fakultas Psikologi Fakultas Psikologi > Psikologi |
Depositing User: | Pustakawan 3 UNISSULA |
Date Deposited: | 31 May 2024 06:14 |
Last Modified: | 31 May 2024 06:14 |
URI: | http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/34383 |
Actions (login required)
View Item |