SISTEM KONTROL WIRELESS PADA ROBOT TEMATIK INDONESIA BERBASIS ESP32 DAN ARDUINO MEGA

AZIZ, MUKHAMAD NURUL (2024) SISTEM KONTROL WIRELESS PADA ROBOT TEMATIK INDONESIA BERBASIS ESP32 DAN ARDUINO MEGA. Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.

[img] Text
Teknik Elektro_30601900037_fullpdf.pdf

Download (2MB)
[img] Text
Teknik Elektro_30601900037_pernyataan_publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (97kB)

Abstract

Kontes Robot Indonesia atau KRI adalah kegiatan kompetisi tahunan mahasiswa dalam bidang rancang bangun dan rekayasa robotika salah satu divisi yang ada pada kontes ini adalah Pada Kontes Robot Tematik Indonesia atau KRTMI. Pada saat kontes, robot dikendalikan dengan kendali jarak jauh atau nirkabel. Saat kontes dimulai kedua robot bergerak mengambil koin di rak, kemudian bergerak membawa koin untuk ditempatkan pada lokasi yang sah pada lapangan. Diajang kompetisi robot sistem kontrol memegang peran yang sangat penting karena bertugas mengatur dan mengendalikan perilaku serta gerakan robot sesuai dengan tujuan yang diinginkan. Sistem kontrol nirkabel memungkinkan pengendalian robot tanpa koneksi fisik langsung antara pengendali dan robot itu sendiri. Pada penelitian ini dibahas kendali robot tematik Indonesia secara nirkabel melalui jaringan Bluetooth menggunakan joystick PS4 sebagai antarmuka bagi pemain. ESP32 sebagai penerima data dari joystik dan Arduino Mega sebagi pemroses. Hasil penelitian robot dapat bergerak sesuai perintah yang diberikan oleh joystick dengan jangkauan maksimal 9,2 meter. Pada saat dioperasikan rata-rata delay yang terjadi yaitu 166,9 detik. Nilai output pada aktuator yang berupa 4 motor DC pada tiap jaraknya konsisten, dengan deviasi rata-rata 1,5 rpm; 2,3 rpm; 3,8 rpm; dan 1,4 rpm. Kata kunci: Robot Tematik Indonesia, Kendali Nirkabel, ESP32

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Fakultas Teknologi Industri
Fakultas Teknologi Industri > Teknik Elektro
Depositing User: Pustakawan 3 UNISSULA
Date Deposited: 03 Jun 2024 01:54
Last Modified: 03 Jun 2024 01:54
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/34100

Actions (login required)

View Item View Item