GAMBARAN PERTUMBUHAN DAN PERKEMBANGAN ANAK USIA PRASEKOLAH

Anielisa, Mifta Putri (2024) GAMBARAN PERTUMBUHAN DAN PERKEMBANGAN ANAK USIA PRASEKOLAH. Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.

[img] Text
pernyataan_publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (358kB)
[img] Text
30902000141_fullpdf.pdf

Download (1MB)

Abstract

Latar Belakang: Proses tumbuh kembang anak sejak dini sangatlah penting untuk diperhatikan, karena proses tersebut memegang peranan penting dalam perkembangan individu. Upaya pemantauan kesehatan sedini mungkin terhadap anak dilakukan sejak anak masih dalam kandungan sampai dia berusia 5 tahun, dengan tujuan agar anak mampu melangsungkan kehidupannya dengan baik sekaligus meningkatkan kualitas hidup guna mencapai tumbuh kembang yang optimal. Tujuan: Untuk memperoleh gambaran tumbuh kembang anak usia prasekolah di Taman Kanak-Kanak Dharma Wanita 1 Desa Depok Kecamatan Toroh Kabupaten Grobogan. Metode: Penelitian ini merupakan jenis penelitan deskriptif dengan pendekatan cross-sectional. Besar sampel penelitian ini sebanyak 53 responden. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah total sampel. Alat pengumpulan data yang digunakan Kuesioner Pra Skrining Perkembangan (KPSP). Analisis data univariat. Hasil: Dari hasil analisa pada 80 responden penelitian memiliki karakteristik jenis kelamin laki-laki sebanyak 50,9%, usia responden dominan 5,5 tahun sebanyak 43,4%. Hasil penelitian juga menunjukkan pertumbuhan mayoritas anak kategori normal yaitu 90,6%. Kemudian hasil penelitian perkembangan mayoritas anak yaitu kategori sesuai 87,5%. Simpulan: Gambaran tumbuh kembang anak usia prasekolah mayoritas dalam kategori normal dan sesuai. Kepada orang tua diharapkan dapat memperhatikan tumbuh kembang anak untuk mencegah keterlambatan tumbuh kembang anak. Kata kunci: Anak, Prasekolah, Tumbuh Kembang Daftar Pustaka: 24 (2010 – 2022)

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Ilmu Keperawatan
Fakultas Ilmu Keperawatan > Ilmu Keperawatan
Depositing User: Pustakawan 1 UNISSULA
Date Deposited: 13 May 2024 07:50
Last Modified: 13 May 2024 07:50
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/33876

Actions (login required)

View Item View Item