Yusifa, Rula (2023) HUBUNGAN ANTARA KONTROL DIRI DENGAN AGRESIVITAS PADA PARA MANTAN PENGGUNA NARKOBA. Undergraduate thesis, UNIVERSITAS ISLAM SULTAN AGUNG.
Text
Psikologi_30701900146_fullpdf.pdf Download (1MB) |
|
Text
Psikologi_30701900146_pernyataan_publikasi.pdf Restricted to Registered users only Download (172kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kontrol diri dengan agresivitas pada para mantan pecandu narkoba. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah mantan pengguna narkoba yang sedang menjalani rehabilitasi di Yayasan Rehabilitasi X dan Y yang berjumlah 63 orang. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Penelitian ini menggunakan dua alat ukur, yakni skala modifikasi agresivitas dari Buss dan Perry (1992) yang terdiri dari 36 aitem dengan koefisien reliabilitas 0,915 dan skala kontrol diri modifikasi dari Tangney., dkk (2004) yang terdiri dari 31 aitem dengan koefisien reliabilitas 0,895. Hasil diperoleh koefisien korelasi sebesar rxy = -0,735, dengan taraf signifikansi 0,000 (p<0,05).Hal tersebut menunjukan bahwa hipotesis diterima dan terdapat hubungan negatif yang sangat signifikan antara kontrol diri dengan agresivitas pada para mantan pecandu narkoba, dimana jika kontrol diri tinggi maka semakin rendah tingkat agresivitas pada para pecandu narkoba. Kata Kunci: Agresivitas, Kontrol Diri
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology |
Divisions: | Fakultas Psikologi Fakultas Psikologi > Psikologi |
Depositing User: | Pustakawan 3 UNISSULA |
Date Deposited: | 25 Oct 2023 07:04 |
Last Modified: | 25 Oct 2023 07:04 |
URI: | http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/32282 |
Actions (login required)
View Item |