PERFORMANCE ANALYSIS OF ELECTROSTATIC PRECIPITATOR (ESP) BASED ON SECONDARY CURRENT TRANSFORMER AT TANJUNG JATI B UNIT 3 COAL-FIRED POWER PLANT

PRADIPTA, IVAN ADE (2022) PERFORMANCE ANALYSIS OF ELECTROSTATIC PRECIPITATOR (ESP) BASED ON SECONDARY CURRENT TRANSFORMER AT TANJUNG JATI B UNIT 3 COAL-FIRED POWER PLANT. Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung.

[img] Text
Teknik Elektro_30602000067_fullpdf.pdf

Download (3MB)
[img] Text
Teknik Elektro_30602000067_pernyataan_publikasi.pdf

Download (130kB)

Abstract

Udara hasil pembakaran batubara pada PLTU berpotensi menimbulkan pencamaran karena memiliki kandungan partikel benda padat berupa debu, asap, dan bau. Guna menangkap abu terbang hasil pembakaran pada boiler agar udara yang keluar menuju chimney merupakan udara bersih maka diperlukan alat Electrostatic Precipitator (ESP). PLTU Tanjung Jati B Unit 3 adalah salah satu pembangkit yang menerpakan ESP pada unitnya. Metode yang digunakan adalah pengukuran arus sekunder transformer terhadap kuat medan listrik. Tujuan analisa yaitu mencari pengaruh arus sekunder pada transformer untuk mendapatkan nilai efisiensi ESP. Berdasarkan pengukuran dan analisis yang dilakukan didapatkan hubungan antara setting arus sekunder awal sebesar 398,33 mA ketika dinaikkan menjadi 712,50 mA berpengaruh pada kenaikan kuat medan listrik dari 180.042 V/m menjadi 243.406 V/m. Daya pemakaian transformer dari 16,84 kW atau 404,16 kWh menjadi 34,23 kW atau 851,52 kWh, dan efisiensi ESP dari 72,62% menjadi 90,66%. Performa ESP dengan Efisiensi aktual tertinggi terjadi pada tanggal 8/12/2022 sebesar 76,38% dengan partikulat sebesar 8,84 mg/Nm3. Sedangkan efisiensi terendah yaitu pada tanggal 26/12/2022 sebesar 68,47% dengan partikulat sebesar 18,75 mg/Nm3. Kata Kunci : ESP, Efisiensi, Arus Sekunder

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Divisions: Fakultas Teknologi Industri
Fakultas Teknologi Industri > Teknik Elektro
Depositing User: Pustakawan 4 UNISSULA
Date Deposited: 27 Jul 2023 07:03
Last Modified: 27 Jul 2023 07:03
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/30029

Actions (login required)

View Item View Item