HUBUNGAN ANTARA POLA ASUH OTORITER DENGAN KECERDASAN EMOSI PADA SISWA MA RIYADLOTUT THALABAH SEDAN REMBANG

Nur Aini, Farida (2022) HUBUNGAN ANTARA POLA ASUH OTORITER DENGAN KECERDASAN EMOSI PADA SISWA MA RIYADLOTUT THALABAH SEDAN REMBANG. Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.

[img] Text
Psikologi_30701700033_fullpdf.pdf

Download (997kB)
[img] Text
Psikologi_30701700033_pernyataan_publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (203kB)

Abstract

HUBUNGAN ANTARA POLA ASUH OTORITER DENGAN KECERDASAN EMOSI PADA SISWA MA RIYADLOTUT THALABAH SEDAN REMBANG Farida Nur Aini Fakultas Psikologi Universitas Islam Sultan Agung Semarang Email: afaridanuraini4@gmail.com ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara pola asuh otoriter dengan kecerdasan emosi pada siswa. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif yang dilakukan pada 155 siswa kelas XI MA Riyadlotut Thalabah Sedan Rembang sebagai subjek penelitian. Metode pengambilan sampel menggunakan teknik cluster random sampling. Alat ukur yang digunakan dalam penelitian ini meliputi skala pola asuh otoriter yang terdiri dari 32 aitem dengan koefisien reliabilitas sebesar 0,831 dan skala kecerdasan emosi yang terdiri dari 15 aitem dengan koefisien reliabilitas sebesar 0,729. Hasil uji korelasi Spearman’s rho antara pola asuh otoriter dengan kecerdasan emosi diperoleh skor rs -0,263 dengan p= 0,001 (p<0,01), yang artinya terdapat hubungan negatif yang signifikan antara pola asuh otoriter dengan kecerdasan emosi pada siswa maka hipotesis pada penelitian dapat diterima. Kata kunci: Pola asuh otoriter, kecerdasan emosi, siswa

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Fakultas Psikologi
Fakultas Psikologi > Psikologi
Depositing User: Pustakawan 5 UNISSULA
Date Deposited: 12 Jun 2023 06:37
Last Modified: 12 Jun 2023 06:37
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/28870

Actions (login required)

View Item View Item