KOGNISI MAHASISWA SELAMA PEMBELAJARAN DARING

WIDYANTARI, OCTAVIA YUDHA (2022) KOGNISI MAHASISWA SELAMA PEMBELAJARAN DARING. Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung.

[img] Text
30701800098_fullpdf.pdf

Download (3MB)
[img] Text
publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (59kB)

Abstract

Salah satu perkembangan yang terjadi di dalam dunia pendidikan yaitu dari ranah kognisi. Menurut (Khiyarusoleh, 2016) perkembangan kognisi merupakan suatu perkembangan dari kemampuan berpikir individu secara operasional formal serta ditandai dengan kemampuan berpikir abstrak dan juga kemampuan berpikir deduktif-hipotetik, perkembangan kognisi juga tidak bisa diukur. Subjek penelitiannya ada enam mahasiswa UNISSULA angkatan tahun 2019. Metode penelitian ini yaitu metode kualitatif dan desain penelitian fenomenologi proses pengambilan data di lapangan dengan teknik wawancara dan juga dokumentasi. Validasi data yang digunakan di dalam penelitian ini yaitu triangulasi sumber. Teknik analisis datanya menggunakan teknik analisis data interaktif yang terdiri dari pengumpulan data di lapangan, reduksi data, penyajian data kemudian penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Struktur kognisi yang pertama mahasiswa kurang bisa beradaptasi cara berpikirnya. Kedua, mahasiswa mendapatkan pengalaman baru selama pembelajaran daring. Ketiga, pembelajaran daring ini tidak cocok diterapkan karena mahasiswa kurang bisa memahami pembelajaran. Keempat, pengelaman dulu dengan pembelajaran daring berbeda. Selain itu, pada saat pelaksanaan pembelajaran secara daring, setiap mahasiswa kurang fokus terhadap pembelajaran terkadang ada yang disambi dengan kegiatan yang lainnya. Sehingga mahasiswa juga harus belajar mandiri dengan mencari di internet, ebook, menonton video dan juga dari jurnal. (2) Dampak positifnya yaitu mahasiswa belajar tentang penggunaan teknologi, karena pembelajaran daring harus bisa menguasai teknologi. Dampak negatifnya yaitu mahasiswa susah memahami materi, tugas yang diberikan terlalu banyak akhirnya kelelahan dan jarang tidur. Solusi yang dilakukan oleh mahasiswa yaitu dengan memberikan semangat dan motivasi kepada diri sendiri serta belajar mandiri. Kata kunci: Kognisi, Mahasiswa, Pembelajaran Daring

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Fakultas Psikologi
Fakultas Psikologi > Psikologi
Depositing User: Pustakawan 1 UNISSULA
Date Deposited: 17 Jan 2023 04:23
Last Modified: 17 Jan 2023 04:23
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/27001

Actions (login required)

View Item View Item