ANALISIS PENAMBAHAN SISTEM POLDER PADA DAERAH ALIRAN SUNGAI GONJOL DALAM UPAYA MENANGGULANGI BANJIR DI KECAMATAN SAYUNG

Ija, Lulu Isnaini (2022) ANALISIS PENAMBAHAN SISTEM POLDER PADA DAERAH ALIRAN SUNGAI GONJOL DALAM UPAYA MENANGGULANGI BANJIR DI KECAMATAN SAYUNG. Masters thesis, Universitas Islam Sultan Agung.

[img] Text
20201900029_fullpdf.pdf

Download (4MB)
[img] Text
publikasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (225kB)

Abstract

Banjir adalah salah satu bencana alam yang sering terjadi di Indonesia. Satu dari banyak wilayah yang menjadi langganan banjir adalah Kecamatan Sayung. Salah satu sungai yang menjadi penyebab banjir di Kecamatan Sayung adalah Sungai Gonjol dimana selain berfungsi sebagai penampungan air yang berasal dari curah hujan juga berperan dalam menampung air saat terjadi pasang. Tujuan analisis penambahan sistem polder pada DAS Gonjol adalah untuk menanggulangi banjir saat terjadi pasang. Simulasi pengendalian banjir ini menggunakan Hidrograf banjir dengan periode ulang 20 Tahun. Sistem drainase polder dianalisis dengan menggunakan perangkat lunak EPA-SWMM. Analisis hidrolika yang dilakukan adalah simulasi aliran hujan pada kondisi air pasang tanpa sistem polder dan dengan penambahan sistem polder. Hasil dari penelitian ini didapat debit banjir kala ulang pada DAS Gonjol adalah Q2 (43,77 m3/det), Q5 (51,73 m3/det), Q10 (55,95 m3/det), Q20 (59,40 m3/det), Q50 (63,23 m3/det), Q100 (65,869 m3/det). Pada simulasi dengan penambahan sistem polder muka air rata rata lebih kecil dibandingkan tanpa adanya sistem polder. Untuk mengalirkan debit banjir kala ulang 20 Tahun dibutuhkan pompa dengan kapasitas 16m3/detik untuk mengalirkan debit banjir dan membutuhkan pompa kapasitas 6m3/detik dengan penambahan sistem polder dan kolam penampungan alami . Dengan perecaanaan yang baik sistem polder dapat dipakai untuk menanggulangi banjir di Kecamatan Sayung. Kata kunci: Debit Banjir, Gonjol, Polder, EPA-SWMM

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Fakultas Teknik
Pascasarjana > Magister Teknik Sipil
Depositing User: Pustakawan 1 UNISSULA
Date Deposited: 05 Jan 2023 06:52
Last Modified: 05 Jan 2023 06:52
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/25680

Actions (login required)

View Item View Item