EFEKTIFITAS PELAKSANAAN PENSERTIFIKATAN TANAH SECARA MASSAL MELALUI PROGRAM PTSL DALAM MEMBERIKAN KEPASTIAN HUKUM [STUDI DI KABUPATEN GROBOGAN]

HARYANTI, INTAN (2021) EFEKTIFITAS PELAKSANAAN PENSERTIFIKATAN TANAH SECARA MASSAL MELALUI PROGRAM PTSL DALAM MEMBERIKAN KEPASTIAN HUKUM [STUDI DI KABUPATEN GROBOGAN]. Masters thesis, Universitas Islam Sultan Agung Semarang.

[img] Text
COVER.pdf

Download (481kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (536kB)
[img] Text
PUBLIKASI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (451kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (535kB)
[img] Text
BAB 1.pdf

Download (761kB)
[img] Text
BAB 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (855kB)
[img] Text
BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (929kB)
[img] Text
BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (534kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (775kB)
[img] Text
Magister Hukum_20301900144_fullpdf.pdf

Download (1MB)

Abstract

Indonesia dalam Pasal 28 H ayat (4) UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945 menyatakan bahwa setiap warga negara berhak mempunyai hak milik pribadi dan hak milik tersebut tidak boleh diambil alih secara sewenang – wenang oleh siapapun, termasuk untuk menguasai/memiliki hak atas tanah. Sebagai upaya meningkatkan pelayanan di bidang pertanahan pemerintah telah membuat kebijakan pensertifikatan tanah melalui kegiatan sertifikasi masal yang di atur dalam Peraturan Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional Republik Indonesia Nomor 6 Tahun 2018 tentang Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL). Penelitian ini bertujuan untuk : 1). Mendeskripsikan efektifitas pensertifikatan tanah secara massal melalui program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) di Kabupaten Grobogan; 2). Mendeskripiskan faktor-faktor yang mempengaruhi efektifitas pensertifikatan tanah secara massal melalui program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) di Kabupaten Grobogan dalam memberikan kepastian hukum. Penelitian ini merupakan penelitian hukum empiris dengan menggunakan data primer dan data sekunder sebagai sumber data utamanya. Penelitian ini bersifat deskriptif dengan memberikan penjelasan terkait dengan objek yang diteliti, yaitu pelaksanaan Program Sertifikasi Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) di Kabupaten Grobogan. Hasil penelitian ini di analisis dengan menggunakan teori efektifitas hukum, teori sistem hukum dan teori kepastian hukum. Pelaksanaan pensertifikatan tanah melalui program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) di Kabupaten Grobogan dalam memberikan kepastian hukum yang dianalisis dengan teori-teori ilmu hukum berjalan efektif. Adapun faktor–faktor yang mempengaruhi-nya antara lain, yaitu : 1). Regulasi yang lengkap dalam hal pendaftaran tanah mendorong Kantor Pertanahan Kabupaten Grobogan untuk menyelesaikan target legalisasi aset sebanyak mungkin dengan waktu yang tidak lama; 2). Kantor Pertanahan menyediakan unsur pelaksana PTSL sehingga berkontribusi dalam menyelasaikan pencapaian target sertifikasi tanah; 3). Pemerintah Daerah mendukung pelaksanaan program PTSL dengan memasifkan koordinasi antara Kantor Pertanahan, Pemerintah Daerah, Kecamatan dan Pemerintah Desa; 4). Masyarakat mendukung program PTSL sebagai upaya untuk memperoleh kepastian hukum terhadap hak milik atas tanah. Berdasarkan hal tersebut, maka dapat disimpulkan bahwa pelaksanaan sertifikasi tanah melalui Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) di Kabupaten Grobogan berjalan efektif. Faktor – faktor yang mempengaruhi efektivitas pelaksanaan sertifikasi tanah melalui program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) di Kabupaten Grobogan dalam memberikan kepastian hukum yaitu regulasi, kantor pertanahan, pemerintah daerah dan masyarakat. Kata kunci : Efektifitas, Sertifikasi Tanah, Kepastian Hukum.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum
Pascasarjana > Magister Ilmu Hukum
Depositing User: Pustakawan 5 UNISSULA
Date Deposited: 30 May 2022 02:45
Last Modified: 30 May 2022 02:45
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/22487

Actions (login required)

View Item View Item