ANALISIS PENGARUH PERTUMBUHAN ASET, KESEMPATAN INVESTASI DAN PERTUMBUHAN PENJUALAN SEBAGAI VARIABEL MODERATING TERHADAP KEPUTUSAN PENDANAAN (Studi pada Perusahaan Transportasi yang Terdaftar di BEI Tahun 2014-2017)

Ikhwan, Muhammad Sholeh (2019) ANALISIS PENGARUH PERTUMBUHAN ASET, KESEMPATAN INVESTASI DAN PERTUMBUHAN PENJUALAN SEBAGAI VARIABEL MODERATING TERHADAP KEPUTUSAN PENDANAAN (Studi pada Perusahaan Transportasi yang Terdaftar di BEI Tahun 2014-2017). Undergraduate thesis, Universitas Islam Sultan Agung.

[img] Text
Cover.pdf

Download (803kB)
[img] Text
Daftar isi.pdf

Download (184kB)
[img] Text
Daftar pustaka.pdf

Download (234kB)
[img] Text
Lampiran.pdf

Download (159kB)
[img] Text
publikasi.pdf

Download (436kB)
[img] Text
Abstrak.pdf

Download (97kB)
[img] Text
Bab 1.pdf

Download (274kB)
[img] Text
Bab 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (360kB)
[img] Text
Bab 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (390kB)
[img] Text
Bab 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (292kB)
[img] Text
Bab 5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (95kB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk menguji pengaruh variabel pertumbuhan aset, kesempatan investasi terhadap keputusan pendanaan dan pertumbuhan penjualan sebagai variabel moderating pada perusahaan transportasi yang terdaftar di BEI. Penelitian ini diambil karena masih terdapat perbedaan penelitian antara penelitian yang satu dengan yang lain. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan data sekunder. Purposive sampling digunakan dalam penelitian ini dengan kriteria: (1) perusahaan transportasi yang terdaftar di BEI selama periode penelitian dari tahun 2014- 2017, (2) perusahaan transportasi yang menerbitkan laporan keuangan selama 4 tahun berturut-turut, yaitu tahun 2014-2017. Data diperoleh dari publikasi IDX dan ICMD. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 10 perusahaan transportasi yang terdaftar di BEI. Analisis regresi berganda dan uji statistik-t digunakan dalam penelitian ini untuk menguji koefisien regresi secara parsial dengan tingkat signifikansi 5%. Selain itu dilakukan uji asumsi klasik yang meliputi uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heteroskedastisitas dan uji autokorelasi serta menggunakan uji Moderated Regression Analysis (MRA). Hasil penelitian menunjukkan hasil secara parsial bahwa variabel Pertumbuhan Aset berpengaruh positif terhadap Keputusan Pendanaan. Variabel Kesempatan Investasi berpengaruh positif terhadap Keputusan Pendanaan. Variabel Pertumbuhan Penjualan mampu menjadi variabel moderasi antara pertumbuhan aset terhadap keputusan pendanaan karena memiliki hasil yang positif. Pertumbuhan penjualan tidak mampu menjadi variabel moderasi antara kesempatan investasi terhadap keputusan pendanaan karena memiliki hasil yang negatif. Hasil estimasi regresi menunjukkan kemampuan prediksi dari variabel bebas terhadap Keputusan Pendanaan sebesar 67,3% sedangkan sisanya 32,7% dipengaruhi oleh faktor lain diluar model penelitian. Kata kunci : Keputusan Pendanaan, Pertumbuhan Aset, Kesempatan Investasi, Pertumbuhan Penjualan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Fakultas Ekonomi
Fakultas Ekonomi > Manajemen
Depositing User: Pustakawan Reviewer UNISSULA
Date Deposited: 06 Mar 2020 02:26
Last Modified: 06 Mar 2020 02:26
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/17049

Actions (login required)

View Item View Item