ANALISIS KINERJA KEUANGAN BANK BUMN SEBELUM DAN SESUDAH LAHIRNYA OTORITAS JASA KEUANGANMENGGUNAKAN METODE CAMEL

Haibani, Mochamad (2016) ANALISIS KINERJA KEUANGAN BANK BUMN SEBELUM DAN SESUDAH LAHIRNYA OTORITAS JASA KEUANGANMENGGUNAKAN METODE CAMEL. Undergraduate thesis, Fakultas Ekonomi UNISSULA.

[img] Text
COVER_1.pdf

Download (1MB)
[img] Text
ABSTRAK_1.pdf

Download (182kB)
[img] Text
DAFTAR ISI_1.pdf

Download (103kB)
[img] Image
PUBLIKASI.jpg

Download (840kB)
[img] Text
BAB I_1.pdf

Download (253kB)
[img] Text
BAB II_1.pdf
Restricted to Registered users only

Download (230kB)
[img] Text
BAB III_1.pdf
Restricted to Registered users only

Download (204kB)
[img] Text
BAB IV_1.pdf
Restricted to Registered users only

Download (263kB)
[img] Text
BAB V_1.pdf
Restricted to Registered users only

Download (90kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA_1.pdf

Download (146kB)

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian diskriptif kuantitatif yang dilakukan pada bank-bank BUMN di Indonesia yang meliputi PT. Bank Mandiri Tbk, PT. Bank Negara Indonesia Tbk, PT. Bank Rakyat Indonesia Tbk, dan PT. Bank Tabungan Negara Tbk. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis kinerja keuangan bank BUMN sebelum dan sesudah lahirnya Otoritas Jasa Keuangan (OJK) terhadap tingkat kesehatan bank menggunakan metode CAMEL. Analisis CAMEL yang digunakan meliputi CAR (Capital Adequacy Ratio), NPL (Non Performing Loan), NIM (Net Interest Margin), ROA (Return on Assets), BOPO (Rasio Beban Operasional terhadap Pendapatan Operasional), dan LDR (Loan to Deposit Ratio).Data rasio keuangan diperoleh dari laporan keuangan bank pada periode 2012-2015 yang berikutnya dianalisis dengan Wilcoxon Rank Test. Hasil dari analisis CAMEL menunjukkan bahwa secara umum kinerja bank BUMNsebelum OJK menunjukkan kondisi kesehatan pada setiap bank sebagai berikut: Bank BRI pada kondisi sehat, bank BNI pada kondisi cukup sehat, bank BTN pada kondisi cukup sehat dan bank mandiri pada kondisi cukup sehat. Sedangkan untuk tingkat kesehatan bank sesudah OJK menunjukkan kondisi kesehatan sebagai berikut: Bank BRI sehat, BNI cukup sehat, BTN kurang sehat dan mandiri cukup sehat. Secara umum kinerja Bank BUMN dengan metode CAMEL sebelum pelimpahanke OJK tidak berbeda secara signifikan namun sesudah pelimpahan ke OJK kinerja bank-bank tersebut menjadi lebih baik meskipun tidak signifikan. Berdasarkan uji Wilcoxon diketahui tidak ada perbedaan tingkat kesehatan bank yang dinilai dengan CAMEL pada bank-bank BUMN di Indonesia. Kata kunci: Metode CAMEL, OJK, Bank BUMN.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Fakultas Ekonomi
Fakultas Ekonomi > Manajemen
Depositing User: Pustakawan 1 UNISSULA
Date Deposited: 10 Jan 2017 03:35
Last Modified: 10 Jan 2017 03:35
URI: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/6779

Actions (login required)

View Item View Item